FIN.CO.ID- Redmi Note 11 Pro dirilis pada tahun 2022. Smartphone ini pertama kali diluncurkan di India pada Maret 2022, dan kemudian diluncurkan di pasar Indonesia pada Maret 2022.
Harga Redmi Note 11 Pro saat pertama kali rilis di Indonesia pada Maret 2022 adalah Rp 3.999.000 untuk RAM 6GB dan Rp 4.699.000 untuk RAM 8GB.
Setelah setahun di pasaran, Redmi Note 11 pro kini mulai turun harga sejak tahun 2023. HP milik Xiaomi ini mulai turun harga secara berkala sepanjang tahun 2023.
Pada bulan Maret 2023, harga Redmi Note 11 Pro turun menjadi Rp 3.799.000 untuk RAM 6GB dan Rp 4.499.000 untuk RAM 8GB.
Kemudian pada bulan Juni 2023, harga Redmi Note 11 Pro turun lagi menjadi Rp 3.599.000 untuk RAM 6GB dan Rp 4.299.000 untuk RAM 8GB.
Dan pada bulan Agustus hingga September 2023, harga Redmi Note 11 Pro turun lagi menjadi Rp 3.499.000 untuk RAM 6GB dan Rp 4.199.000 untuk RAM 8GB.
Namun perlu diketahuii bahwa harga Redmi Note 11 Pro terbaru di atas, tergantung dengan wilayah dan toko yang menjualanya.
BACA JUGA:
- Calon Pembeli Wajib Tahu! Berikut Kekurangan Hp Xiaomi Redmi Note 11
- Review Spesifikasi dan Harga Hp Redmi Note 11: Smartphone Murah yang Punya Seabrek Fitur Canggih!
Harga-harga di atas hanya sebagai informasi yang dihimpun dari beberapa situs jual beli online di Indonesia pada Oktober 2023.
Setidaknya ada beberapa faktor yang mempengaruhi harga Redmi Note 11 pro turun drastis di tahun 2023.
Faktor pertama, karena telah muncul varian terbaru dari Xiaomi, yakin Redmi Note 12 series yang dirilis pada Marer 2023.
Kemudian muncul lagi Redmi Note 13 series yang terdiri dari Redmi Note 13, Note 13 Pro dan Note 13 Pro+ yang resmi dirilis pada 26 September 2023 dan diperkirakan akan masuk pasar Indonesia pada 6 Oktober 2023 ini.
Faktor kedua, penurunan harga komponen smartphone. Harga komponen smartphone, seperti chipset, layar, dan memori, telah menurun dalam beberapa tahun terakhir.
Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti peningkatan produksi dan persaingan antar vendor.
Penurunan harga komponen smartphone ini tentunya akan berdampak pada harga smartphone.