News . 02/09/2023, 15:39 WIB

Rungkad! Drama Pengkhianat yang Dikhianati, Sutradara Surya Paloh, Produser Bohir Oligarki, Siapin Kopi Ya...

Penulis : Admin
Editor : Admin

Pengkhianat yang Dikhianati - Geger Koalisi Perubahan viral di media sosial. Yang terbaru, muncul meme berjudul Drama Pengkhianat yang Dikhianati. Nama Surya Paloh dan bohir oligarki juga disebut. 

Meme drama Pengkhianat yang Dikhianati itu berbentuk poster dan video pendek berdurasi 35 detik. 

Pada poster drama Pengkhianat yang Dikhianati tersebut tertulis sutradara Surya Paloh dan produser bohir oligarki. 

Sementara aktor yang terlibat dalam drama Pengkhianat yang Dikhianati ini terlihat ada nama Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Prabowo Subianto dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). 

Sedangkan pemeran pembantu dalam drama Pengkhianat yang Dikhianati itu juga tampak nama Sudirman Said dan Andi Arief. 

BACA JUGA:

Narasi Dalam Poster Pengkhianat yang Dikhianati Berbunyi: 

"Cak Imin pernah khianati Gus Dur. Kini dikhianati Prabowo. Janji Cawapres Prabowo cuma pepesan kosong. 

Cak Imin kecewa dan marah. Dicarilah pelampiasannya dengan lari ke pelukan Anies. Walhasil, sekarang nasib AHY yang terancam. 

Apa yang akan dilakukan AHY selanjutnya setelah dikhianati Anies Baswedan?

Saksikan, drama para pengkhianat di layar Hape kesayangan Anda" 

Belum diketahui, siapa yang pertama kali membuat meme drama Pengkhianat yang Dikhianati ini. Yang pasti, meme drama Pengkhianat yang Dikhianati tersebut viral di media sosial Twitter. 

Drama Kolosal Pengkhianat yang Dikhianati dengan Sutradara Surya Paloh dan Produser Bohir Oligarki viral di media sosial.-fin/diolah @YRadianto-Twitter

Drama Kolosal Pengkhianat yang Dikhianati dengan Sutradara Surya Paloh dan Produser Bohir Oligarki viral di media sosial.-fin/diolah @YRadianto-Twitter

BACA JUGA:

Munculnya nama Cak Imin membuat Koalisi Perubahan pun bubar. Partai Demokrat sudah memutuskan mencabut dukungan kepada Anies Baswedan sebagai capres 2024.Selain itu, Demokrat juga menyatakan keluar dari koalisi perubahan. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com