Anies Baswedan Ucap Belasungkawa dan Singgung Penculikan Aktivis Tahun 1998, Sindir Prabowo?

fin.co.id - 09/08/2023, 07:00 WIB

Anies Baswedan Ucap Belasungkawa dan Singgung Penculikan Aktivis Tahun 1998, Sindir Prabowo?

Anies Baswedan saat menghadiri acara olahraga DPD PKS di Kota Bekasi

"Bela sungkawa yang dicederai kata2 sendiri dengan halus tapi jelas akhirnya ga tulus. Hatimu hitam" tulis akun @bengkel****

"Turut berduka cita..Tp gak elok menggunakan pribadi seseorang yg sdh meninggal hanya untuk menyerang calon lain Nis...Ucapan bela sungkawamu nusuk prabowo loh" tulis akun Bangpakat****

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Btw, dr tulisan anda selalu ada aja yg anda ‘titip pesan’kan utk para pembacanya ya.. anda ini ga bakal jd presiden krn cara anda licik. Anda lupa siapa yg nolong anda jd gubernur dki" tulis akun chaves****

"Seperti mo pilkada 2019 yg lalu.. Orang Yg Meninggal pun msh bapak ini dramatisir.. Akhlak manusia yg brpendidikan spt ini mmg menjijikan.. Setiap kata atw tulisan yg di buat selalu ingin diperhatikan/diperdebatkan. Waras dikit lah @aniesbaswedan" tulis akun papa_sulu**.

Sekedar diketahui, Raharja Waluya Jati lahir di Jepara, 24 Desember 1969. Kala berkecimpung di dunia aktivisme, Jati pernah menjabat sebagai Ketua Partai Rakyat Demokratik (PRD) saat menempuh pendidikan di Fakultas Filsafat UGM.

Jati merupakan aktivis gerakan petani tembakau serta pegiat HAM. Pada 2014, ia sempat maju sebagai calon legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di daerah pemilihan Jawa Tengah IV.

Belakangan ini, Jati menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI) yang merupakan gabungan tim relawan Anies Baswedan capres 2024. 

Ia kerap memberikan pernyataan ihwal upaya memenangkan Anies pada 2024, salah satunya melalui pembentukan sekretariat bersama alias sekber Koalisi Perubahan untuk Persatuan. (*) 

Admin
Penulis