News . 19/07/2023, 13:43 WIB
Surya Paloh dan Presiden Jokowi bertemu dianggal sebagai upaya memuluskan peluang untuk Anies Baswedan maju dalam Pilpres 2024
Adapun Ketum NasDem Surya Paloh melakukan pertemuan dengan Presiden Jokowi di Istana Negara pada Senin 17 Juli 2023 atau sehari setelah apel siaga NasDem di Gelora Bung Karno (GBK)
Menurut kritikus Faizal Assegaf, Surya Paloh mainkan jurus politik cerdas. Pertemuan itu dinilai untuk muluskan Anies maju di Pilpres 2024.
"Pertemuan Paloh - Jokowi, memuluskan peluang bagi Anies menang di Pilpres 2024. Kalkulasi tersebut merujuk pada makin kuatnya arus dukungan rakyat melawan politik cawe-cawe Jokowi," ujar Faizal Assegaf lewat keterangan tertulis, dikutip Rabu 19 Juli 2023.
BACA JUGA:
Faizal mengatalan, pertemuan kedua tokoh itu juga membuktikan bahwa pengaruh Jokowi telah merosot dan tidak percaya diri mengusung Prabowo dan Ganjar.
Terlebih, masih kata Faizal, Gerindra dan PDIP semakin sengit, sikut-menyikut berebut pengaruh di lingkaran Istana, bikin Jokowi tambah pusing dan frustasi.
"Sikap berbalik arah Jokowi memberi karpet merah pada Surya Paloh, jelas membuat Prabowo dan Megawati meradang. Maklum, selama ini kedua tokoh terkesan agresif bermanuver mereduksi pengaruh NasDem," kata Faizal.
"Bila kemesraan Paloh dan Jokowi terus bergulir ke Pilpres, maka hal itu adalah bencana politik bagi semua agenda terselubung yang berusaha menjegal Anies dengan modus pemilu curang" sambungnya.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Surya Paloj mengatakan, dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi sempat bertanya tentang sosok calon wakil presin untuk dampingi Anies Baswedan.
"Nah Pak Jokowi juga tanya, siapa ini wakil presidennya ini, saya bilang saya belum mikirin itu, yang saya tahu (urusan) Pak Anies itu, ha ha ha," kata Surya Paloh.
Paloh menyebut sosok cawapres masih berada di genggaman Anies. Dia juga tidak menutup kemungkinan bakal ada pertemuan antara Jokowi dan Anies.
"Ya saya bilang saya belum memahami barangkali Pak Anies yang paling tahu, ya itu aja kira-kira begitu," ujarnya.
"Saya nggak menawarkan tapi probability ke arah itu bisa saja (Jokowi ketemu Anies), dan itu bagus. Kemungkinan ke arah itu bisa saja, kemungkinan ke arah itu bisa saja," imbuhnya. (*)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com