BACA JUGA:
- Ini Alasan NU Fatwa Haram Mondok di Ponpes Al-Zaytun
- Bocoran iPhone 15 Flip Terbaru: Kisaran Harga Jual di Indonesia Rp17 Jutaan, Setara Dengan Motorola Razr 5G
Model The New A-Class 200 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Cosmos Black, Polar White, dan Mountain Grey.
Unit ini memiliki harga rekomendasi off-the-road sebesar Rp825.000.000 (Delapan Ratus Dua Puluh Lima Juta Rupiah) dan sudah tersedia di diler resmi Mercedes-Benz.
Selain The new A-Class 200, pada perhelatan STAR DRIVE 2023, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia juga menghadirkan termasuk dua kendaraan full-electric mereka yaitu The New EQA, The New EQB, serta SUV sporty The New GLC.
"Kami selangkah lebih dekat dalam memenuhi komitmen untuk meluncurkan 19 model kendaraan baru di tahun 2023 dan menjadi merek kendaraan mewah dengan lini kendaraan full electric paling lengkap di Indonesia," tutup Choi Duk Jun.