Berdasarkan data, tercatat secara gender pekerja perempuan di BRI telah mencapai 31%. Menurutnya, proporsi tersebut setiap tahun menunjukkan peningkatan dan sejalan dengan target atau KPI yang diberikan oleh Kementerian BUMN. Dilihat dari generasi, milenial dan Gen Z kian mendominasi dengan persentase lebih dari 80% dari sekitar 120.000 Insan BRILiaN.
“Karena sebagai komitmen direksi bahwa kita memang menghargai diversity dan di dalam tempat kerja kita, lingkungan kita, kita betul-betul harus respect”, pungkasnya.