"Supaya nanti ketika kita pemilu, harapan kami kalau dari PAN tidak lagi terjadi perpecahan, itu sangat menyita waktu. Ini alhamdulillah sudah mulai turun ya, kadrun sama kampret, sudah mulai hilang kan, tapi nanti menjelang pemilu jangan sampai ini terbuka lagi pandora ini. Kita berharap nya gitu," kata Ketua Fraksi PAN DPR RI itu.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menerima kunjungan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo di Rumah Kartanegara, Jakarta, Rabu (5/4).
Adapun pada Kamis (6/4), Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra juga telah menyambangi Prabowo di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan itu.