News . 30/03/2023, 20:35 WIB

Permenlu Nomor 3 Tahun 2019: Bendera dan Lagu Kebangsaan Israel Dilarang Berkumandang di Wilayah Indonesia

Penulis : Admin
Editor : Admin

F. Otorisasi pemberian visa kepada warga Israel dilaksanakan oleh Kementerian Hukum dan HAM c.q. Direktorat Jenderal Imigrasi. Visa diberikan dalam bentuk afidavit melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia di Singapura atau Kedutaan Besar Republik Indonesia di Bangkok.  

BACA JUGA: Polemik PDIP yang Menolak Israel Berimbas Piala Dunia U-20 Batal di Indonesia

BACA JUGA:Dedek Prayudi Tulis Komentar Serius Soal Pembatalan Drawing Kejuaraan Dunia U-20 Gara-gara Israel

Selengkapnya Download PDF Permenlu Nomor 3 Tahun 2019  DI SINI 

Seperti diketahui, Indonesia akhirnya batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Keputusan ini diumumkan FIFA melalui website resminya pada Rabu, 29 Maret 2023. 

Seperti dikutip fin.co.id, FIFA menyebut keputusan mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 ini diambil setelah pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

"Hasil pertemuan berdasarkan keadaan saat ini FIFA memutuskan menghapus Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U-20 World Cup 2023," tulis FIFA seperti dikutip fin.co.id melalui website resminya pada Rabu, 29 Maret 2023. 

BACA JUGA: PKS Tolak Timnas Israel Berujung FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

BACA JUGA:Mahfud: Indonesia Tidak Akan Memiliki Hubungan Diplomatik dengan Israel hingga Palestina Merdeka

Selanjutnya, FIFA akan mengumumkan tuan rumah Piala Dunia U-20 yang dalam waktu dekat. 

Meski tuan rumah diganti, FIFA memastikan tanggal turnamen tidak berubah. Selain itu, potensi sanksi terhadap PSSI juga akan diputuskan pada tahap selanjutnya. 

FIFA menggarisbawahi terlepas dari keputusan tersebut, pihaknya tetap berkomitmen aktif membantu PSSI dalam proses transformasi sepak bola Indonesia pascatragedi yang terjadi pada Oktober 2022. 

"Anggota tim FIFA akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang," imbuh FIFA. 

BACA JUGA: Status Host Piala Dunia U-20 Dicabut, Abu Janda: Israel Palestina yang Perang, Sepak Bola Indonesia yang Kalah

BACA JUGA:Keras! Hokky Caraka Kecam Para Penolak Israel di Piala Dunia U-20: Kalian Semua Rusak Impian Anak Bangsa

Mereka akan memberikan bantuan yang diperlukan PSSI, di bawah kepemimpinan Erick Thohir. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com