News . 04/01/2023, 20:07 WIB
Seorang wanita yang diduga sebagai perekam video tersebut kemudian menanggapinya.
"Betul ah Mas Wahyu bilang gitu. Saya tidak butuh pengakuan. Betul, betul," kata wanita tersebut.
BACA JUGA: Pekan Depan Masa Penahanan Ferdy Sambo Cs Berakhir, Langkah Ini akan Diambil PN Jakarta Selatan
Pria yang diduga Hakim Wahyu Iman Santoso itu membalas lagi. "Saya enggak butuh pengakuan. Kita bisa menilai sendiri. Silakan saja saya bilang mau buat kayak gitu. Kemarin tuh sebenernya mulut saya sudah gatel. Tapi saya diemin aja,” terang pria yang diduga Hakim Wahyu Iman Santoso itu.
Mendengar ucapan pria yang diduga Hakim Wahyu Iman Santoso tersebut, wanita yang diduga merekam video itu tertawa.
Terkait beredarnya video itu, Pejabat Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Djuyamto menyatakan pihaknya belum tahu atas kebenaran video tersebut.
"Kami belum tahu kebenaran statemen dalam video tersebut,” kata Djuyamto.
BACA JUGA: Ferdy Sambo Ogah Jadi Saksi Istrinya, Ternyata Putri Candrawathi Juga Ogah Jadi Saksi Suaminya
Cuplikan video pria yang diduga Hakim kasus Ferdy Sambo, Wahyu Iman Santoso -@pencerahkhusus-Tiktok
Video tersebut diduga sengaja disebarkan oleh wanita yang menjadi teman curhat pria yang diduga Hakim Wahyu Iman Santoso.
Video itu tersebar dari akun Instagram @dewinta231 yang diduga sebagai milik wanita yang berbicara dengan pria yang diduga Hakim Wahyu Iman Santoso.
Namun, akun Instagram @dewinta231 itu sekarang sudah dikunci. Di sejumlah postingan lainnya, wanita itu juga membuat beberapa tulisan.
Seperti ‘Hukuman seumur hidup’, ‘DNA Sambo hilang? Ngak ngaruh… kenapa harus diributkan… Yg ptg Mas Wahyu Ketua Majelis Hakim paham Sambo ikut menembak titik sesuai pengakuan Eliezer’, dan ‘Sekali lg sy tegaskan Ketua Majelis tdk butuh pengakuan Sambo’.
BACA JUGA: Ferdy Sambo Tak Bisa Dipidana Kasus Pembunuhan Brigadir J, Ini Alasan Logis dari Saksi Ahli Pidana
Cuplikan video hasil capture foto dari akun Instagram @dewinta231 terkait kasus Ferdy Sambo-@pencerahkhusus-Tiktok
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com