Nasional . 22/12/2022, 09:16 WIB
KOTA SABANG, FIN.CO.ID - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, selaku Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian selaku Kepala BNPP, mengunjungi Tugu Nol Kilometer Indonesia di Kota Sabang, Provinsi Aceh, pada Rabu, 21 Desember 2022.
Sebelumnya, kunjungan Menko Mahfud dan Menteri Tito juga menyambangi Pulau Rondo untuk memastikan dan mengecek sarana dan prasarana pertahanan dan keamanan dan memberikan sejumlah bantuan kepada masyarakat di Kecamatan Sukajaya yang masuk lokasi prioritas (Lokpri).
Menteri Tito menegaskan komitmen untuk menjaga keutuhan perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), termasuk penyelesaian segmen-segmen wilayah yang saat ini masih bersengketa.
"Ada beberapa yang masih bersengketa kita dengan Malaysia dan kemudian dengan Timor Leste. Ini kita selesaikan dalam proses, banyak yang sudah diselesaikan juga," jelas Tito dalam konferensi pers dari tugu yang biasa disebut Monumen Kilometer Nol tersebut.
BACA JUGA: Tito Karnavian: Batu Karang Pun Kita Pertahankan Jika Ada di Titik Terluar
BACA JUGA: Di Tugu Nol Kilometer, Mahfud MD: Asing Tak Boleh Miliki Pulau di Indonesia
Menteri Tito juga menjelaskan, untuk terus menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI, Pemerintah terus berkomitmen untuk menyelesaikan pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN).
Ada beberapa pos lintas batas di masa pemerintahan Presiden Jokowi yang menjadi kebanggan karena lebih baik dari PLBN negara tetangga.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com