TANGERANG, FIN.CO.ID -- Anggaran Rp96,8 miliar telah disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang untuk pembangunan flyover Cisauk.
Dengan panjang 525 meter dan lebar lajur 11 meter, pembangunan simpang tidak sebidang flyover Cisauk akan dilaksanakan selama 395 hari oleh kontraktor PT. Pandji Bangun Persada.
BACA JUGA: Zaki Berharap Penataan Kawasan Pesisir di Kabupaten Tangerang Bisa Dicontoh Negara Asia Timur
BACA JUGA:Duh! Pesisir Timor Leste Jumlah Mangrove Memprihatinkan
Groundbreaking untuk memulai pembangunan flyover Cisauk pun sudah dilakukan oleh Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, pada Sabtu 29 Oktober 2022.
"Pembangunan flyover Cisauk merupakan bagian dari RPJMD Kabupaten Tangerang dan diharapkan di awal September 2023 nanti sudah selesai proses pembangunannya," kata Bupati Zaki, dikutip FIN, Minggu 30 Oktober 2022.
Dia berharap masyarakat Cisauk, Pagedangan dan sekitarnya bisa ikut mendukung percepatan program pembangunan flyover Cisauk ini.
Zaki juga meminta maaf apabila pada proses pembangunannya akan berdampak pada kemacetan lalulintas.
BACA JUGA: Penetapan Panwascam Kota Tangerang Diduga Janggal, Keputusan Bawaslu Dinilai Tidak Transparan
BACA JUGA:BPOM: Penarikan Lima Jenis Obat Sirup yang Penjualannya Dihentikan Butuh Waktu
"Kami juga mohon maaf karena mungkin nanti akan ada kemacetan-kemacetan pada saat pelaksanaan pembangunan jembatan ataupun flyover ini," ujarnya
Dia juga mengatakan, bahwa program-program pembangunan jalan dan lainnya saat sudah mulai dilaksanaan pekerjaan fisik awalnya.
Ruas-ruas jalan yang memang dikeluhkan oleh masyarakat karena selama dua tahun tertunda pembangunannya akibat pandemi Covid-19 saat ini sedang dilaksanakan secara bertahap.
"Dan insya Allah di tahun 2023 semua akan selesai pada waktunya," imbuhnya
BACA JUGA: Warga Kota Tangerang Diminta Melek Hukum, Ini Alasannya