Bocah 9 Tahun Bela-belain Lawan Jambret Sampai Terseret 15 Meter, Segini Harga HP-nya

fin.co.id - 11/06/2022, 19:55 WIB

Bocah 9 Tahun Bela-belain Lawan Jambret Sampai Terseret 15 Meter, Segini Harga HP-nya

Polres Metro Tangerang Kota menangkap empat pelaku jambret handphone milik DRM (9) di kawasan Ciledug, Kota Tangerang.

TANGERANG, FIN.CO.ID - DRM (9) terseret sejauh 15 meter saat berupaya mempertahankan handphone miliknya yang dijambret di Jalan H. Sapri, Kelurahan Parung Serab, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Berdasarkan keterangan polisi, korban mengalami luka-luka karena berusaha memegang baju pelaku yang mengendarai motor hingga terseret sejauh 15 meter.

(BACA JUGA: Rasain! Para Penjambret HP Milik Bocah di Ciledug Tangerang di Dor Polisi)

Dari penelusuran FIN, merek handphone yang dipertahankan oleh korban hingga dirinya terseret dan mengalami luka-luka yakni Vivo Y1S. 

Hal ini dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota AKP Sujana, Sabtu, 11 Juni 2022.

"Merk handphonenya Vivo Y1s," kata Sujana kepada FIN.

(BACA JUGA: Viral, Anggota DPRD Kota Tangsel Diduga Pukul Wasit Dalam Pertandingan Sepak Bola)

Sementara, dilihat dari laman resmi Vivo Indonesia, ponsel baru Vivo Y1s dibandrol seharga Rp1.499.000. Handphone Android berkapasitas 32 GB ROM, daya baterai sebesar 4030mAh, serta 6.22" Ultra All Screen, dengan fitur keamanan Face Access.

Diberitakan sebelumnya, empat pelaku penjambretan handphone milik dua bocah berusia 9 tahun di Ciledug, Tangerang, Banten, diringkus aparat kepolisian Polres Metro Tangerang Kota.

Aksi penjambretan terekam kamera pengintai atau CCTV hingga akhirnya viral di media sosial.

(BACA JUGA: BPOM Sebut Peredaran Obat Keras di Tangerang Dikendalikan Jaringan Aceh, Warga Diminta Ikut Awasi)

Dalam video yang beredar luas, korban yang masih anak-anak tersebut terseret hingga beberapa meter karena berusaha mempertahankan handphone-nya saat dirampas para pelaku.

"Tiga dari empat pelaku dihadiahi timah panas oleh polisi karena berusaha melawan saat ditangkap," kata Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho, Sabtu, 11 Juni 2022.

Dikatakan Zain, tiga pelaku yang ditembak adalah IM (21), JN (25), dan FS (27), sedangkan A (20) ditangkap tanpa melakukan perlawanan.

(BACA JUGA: Pelepasan Ring Pada Alat Vital Baru Pertama Kali Terjadi, BPBD: Biasanya di Jari Bukan di Anu)

Admin
Penulis