Regional . 19/04/2022, 20:38 WIB

Terseret Hingga Tujuh Meter, Penjual Sayur Kritis, Ibu dan Anak Luka Parah

Penulis : Admin
Editor : Admin

BENGKULU, FIN.CO.ID -- Kecelakaan maut terjadi di wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) pada Selasa, 19 April 2022 sekira pukul 07.00 WIB.

Peristiwa tersebut terjadi tepatnya di Desa Karang Tinggi, Kecamatan Karang Tinggi.

(BACA JUGA: Polda Banten Ungkap 8 Titik Kemacetan dan 12 Titik Rawan Kecelakaan di Jalur Arteri Tangerang Arah Merak)

(BACA JUGA:Daood Debu Jelaskan Kondisinya Setelah Kecelakaan di Probolinggo)

Mobil Kijang Innova dengan nomor polisi (Nopol) BG 1321 TG menabrak Heri Irawan (31) penjual sayur, Eka Mulyana (59) dan Attala (2) yang sedang membeli sayur.

Akibat kecelakaan tersebut, ketiga korban langsung dibawa ke RSUD Benteng.

Namun, karena kondisi penjual sayur kritis langsung dibawa ke Rumah Sakit M. Yunus yang berada di Kota Bengkulu.

(BACA JUGA: Begini Kronologi Kecelakaan Maut Rombongan Grup Musik Debu yang Tewaskan Dua Orang)

Diketahui, penjual sayur tersebut terseret hingga 7 meter jauhnya.

Menurut saksi mata, Bull menjelaskan, kejadian kecelakaan ini berawal dari mobil Innova yang dari Palembang Sumatera Selatan.

Mobil melaju dari arah Kepahiang menuju Kota Bengkulu, dengan diduga dalam kecepatan tinggi.

(BACA JUGA: Ini Jalur Rawan Kecelakaan Bagi Pemudik yang Melintasi Wilayah Tangerang, Polisi Sebut Karena Jalanan Ini...)

Diperkirakan sopir mengantuk, sehingga tidak bisa mengendalikan laju mobil yang kebetulan berada di kondisi jalan menikung.

“Kami terkejut juga mobil Innova ini tidak menikung. Malah melaju lurus dan menabrak tiga korban tersebut, (penjual sayur dan pembeli, red),” ungkapnya.

Tidak hanya itu, mobil tersebut juga menabrak mobil sedan yang sedang terparkir. Akibatnya mobil sedan rusak parah.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com