Secara performa, Arsenal masih di atas kertas hingga pekan ini. The Gunners telah mengalahkan Fulham 3-0, West Ham 2-1, serta Sheffield United 2-1. Anak-anak asuh Mikel Arteta sekali kalah melawan Liverpool dengan skor 1-3. Saat ini, mereka menempati peringkat 4.
Secara komposisi serangan, Arsenal lebih lengkap. Arteta memiliki banyak sosok seperti Willian, Alexandre Lacazette, dan Pierre-Emerick Aubameyang di ujung tombak formasinya. Gelandang baru Thomas Partey pun berpeluang melakoni debutnya di big match ini.
Namun secara head to head City unggul di atas kertas. Mereka selalu menang dalam enam laga terakhirnya melawan Arsenal di Premier League, kandang dan tandang. Namun, kali ini, Arteta yakin anak asuhnya cukup berpeluang mematahkannya.
"Secara pribadi saya tak melihat konsistensi City menurun. Saya belum melihat satu pun dari hal-hal tersebut. Namun, Kami tahu apa yang harus kami lakukan, kami tahu level kompetisi yang kami hadapi di liga ini. Kami gembira dengan rekrutmen yang sudah kami lakukan di jendela transfer kali ini dan kami perlu lebih baik dan lebih baik setiap pekan," tandasnya. (fin/tgr)