JAKARTA, FIN.CO.ID - Ketua Komite Penyelenggara Formula E Jakarta, Ahmad Sahroni menegaskan acara sesi foto para pembalap mobil listrik di Monumen Nasional (Monas) tetap dilakukan.
Ini setelah rencana pawai Formula E Jakarta di Monas batal digelar. Sebab karena aturan teknis Formula E Operation (FEO) tidak mengizinkan mobil dipakai konvoi.
(BACA JUGA: Jubir PSI Sebut Sangat Ironis Formula E Banyak Ditonton WNA, Geisz Chalifah Bilang Begini)
"Benar sekali, batal dikarenakan aturan mobil Formula tidak memperbolehkan karena terkait teknis kendaraan," kata Sahroni di Jakarta, Rabu (25/5/2022).
Namun, sesi foto itu tidak untuk umum. Artinya tidak melibatkan masyarakat. Hanya panitia dan founder Formula E Operation (FEO) yang dapat menyaksikan agenda tersebut.
"Karena sesi foto ini tidak masuk untuk umum. Jadi, hanya panitia dan founder FEO saja," imbuh Sahroni. Rencananya, sesi foto dilakukan pada Kamis (2/6/2022) mendatang dengan latar belakang Monas.
Sesi foto itu hanya dilakukan oleh pembalap saja. Panitia tidak menghadirkan mobil listrik Formula E.
Para pembalap FIA Formula E World Championship-@FIAFormulaE-Twitter
(BACA JUGA: Mazdjo Pray Soal Formula E: Lebih Banyak Drama Ketimbang Kisah Nyata!)
Sebab, terbentur aturan teknis FEO. Namun, Sahroni tidak menjabarkan lebih detail alasannya.
Diketahui, logistik para pembalap mulai tiba di Jakarta hingga 24 Mei 2022 lalu. Selanjutnya logistik diperiksa Bea Cukai dan akan dibuka pada 27 Mei di Sirkuit Ancol.
Menurut Sahroni, ada 22 unit mobil yang akan dikirim dengan badan terpisah. Kemudian dirakit setelah melalui pemeriksaan pihak berwenang.
Para pembalap Formula E dijadwalkan tiba di Jakarta mulai 28-29 Mei 2022 mendatang. Even balap mobil listrik Formula E Jakarta diselenggarakan pada Sabtu (4/6/2022) di Ancol, Jakarta Utara.
Para pembalap FIA Formula E World Championship-@FIAFormulaE-Twitter
(BACA JUGA: Mobil Balap Listrik Formula E yang Didatangkan dari Berlin Jerman Diperiksa Bea Cukai)