Dengan Posisi Tertelungkup, Kepala Sekolah Ditemukan Tewas di Sungai

Dengan Posisi Tertelungkup, Kepala Sekolah Ditemukan Tewas di Sungai

Jasad korban saat ditemukan tertelungkup di aliran sungai. (Foto: sumeks.co)--

LAHAT, FIN.CO.ID -- Kepala Sekolah SD Muhammadiyah, Desa Nanti Giri, Kecamatan Jarai Lahat, ditemukan tewas pada Selasa, 19 April 2022 sekira pukul 07.30 WIB.

Jasad Aminah (54) ditemukan di di Desa Pamah Salak, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat.

(BACA JUGA:Gunung Merapi Kembali Memuntahkan Awan Panas)

Penemuan mayat berawal ketika warga sekitar Risan (60) sedang memancing di Sungai Air Lembak. Ia lalu melihat ada sesosok mayat.

"Posisi mayat tersebut tertelungkup di tengah Sungai Air Lembak, melihat mayat tersebut kemudian saya memberitahu kepada warga lainnya," jelas Risan.

Sementara, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto, SIK melalui Kapolsek Jarai AKP Indra Gunawan membenarkan, penemuan mayat tersebut.

(BACA JUGA:Bertambah Lagi, Korban Tewas Akibat Bangunan Alfamart yang Ambruk Jadi 4 Orang )

Menurut penjelasannya, mayat tersebut ditemukan dengan posisi tertelungkup dengan baju hitam.

"Saat dilakukan olah TKP posisi mayat dalam keadaan tertelungkup dengan menggunakan baju warna hitam motif bulat bulat putih celana panjang warna hitam, sendal jepit warna hitam," kata Eko Sumaryanto.

"Pada tubuh mayat Tidak ditemukan luka ataupun tanda tanda kekerasan," sambungnya.

(BACA JUGA:Imigrasi Benarkan WNA China Berseragam Tentara di Proyek PLTU Meulaboh, Tapi...)

Namun, penyebab kematian korban saat ini masih dalam penyelidikan.

Menurut keterangan dari suami korban, Masrianto (54), menjelaskan korban tidak pulang ke rumah dari kemarin sore.

Keberadaan korban juga sempat ditanyakan ke pihak keluarga, namun tidak juga ketemu hingga tersiar kabar adanya penemuan mayat di sungai.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: sumeks.co