Skor 1-0, Inter Milan Permalukan Juventus

Skor 1-0, Inter Milan Permalukan Juventus

Kemenangan Inter Milan setelah mengalahkan Juventus--Twitter / @DenzeUMD2

JAKARTA, FIN.CO.ID- Inter Milan berhasil taklukan Juventus dengan skor 1-0 pada pekan gioarnata 31 Serie A atau Liga Itala musim 2021-2022.

Datang sebagai tim tamu Inter Milan meraih kemenangan melalui goal tunggal Hakan Calhanoglu ke gawang Juventus yang berlangsung di stadion Allianz pada Senin, 4 April 2022.

Goal penentu kemenangan Inter tersebut yang dicetak oleh  Calhanoglu yang ditunjuk sebagai penendang penalti di masa injury time pada babak pertama.

(BACA JUGA:Keren! Google Doodle Rayakan Kelahiran Siti Latifah Herawati Diah ke 105)

(BACA JUGA:Ronaldo Absen, MU Diimbangi Leicester City 1-1)

(BACA JUGA:Tersisa 5 Pemain Persib Bandung Musim Ini yang Pernah Mentas di Piala AFC 2015)

Babak pertama Juventus vs Inter Milan

Rival kedua tim tersebut saling menunjukan adu serangan namun belum membuahkan hasil, keberuntungan terjadi kepada pihak Inter yang mendapatkan hadiah penalti usai Penyerang Juventus Alvaro Morata melakukan pelangaran kepada Denzel Dumfries.

Calhanoglu yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti  harus gagal berbuah goal karema berhasil ditepis oleh Wojciech Szczesny walaupun bola rebound bisa dicocor masuk menjadi gol. Namun Wasit Massimiliano Irrati memutuskan eksekusi penalti harus diulang.

Tidak ingin mengalami kegagalan kedua kalinya. Calhanoglu sukses menciptakan goal menit KE-45. Inter menutup babak pertama dengan unggulan 1-0.

Babak kedua

Hadir dengan motivasi yang tinggi, Juventus bermain lebih menyerang kepertahanan Inter Milan, namun berbagai serangan belum berhasil. Paulo Dybala mencoba keberuntungan pada menit ke-50 namun tendanganya masih melambung jauh mistar gawang Inter Milan.

Inter harus bertahan atas tekanan serangan yang dilancarkan Juventus. Pada menit ke-74 tendangan Dusan Vlahovic tidak menemui sasaran.

Hingga memasuki menit akhir Juventus masih belum menciptakan goal,alhasil Inter berhasil mempertahankan keunggulan dengan skor 1-0.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: