Viral! Dua Remaja di Bekasi Menantang Maut Hadang Truk Kontainer Hingga 'Diamankan' Polisi

Viral! Dua Remaja di Bekasi Menantang Maut Hadang Truk Kontainer Hingga 'Diamankan' Polisi

Dua remaja menantang maut di Bekasi, saat berusaha menghentikan laju truk kontainer. Polisi terpaksa turuntangan mengamankan dua remaja tersebut dan memberikan pembinaan-Edited by Dimas FIN-Tangkapan layar instagram @bekasi.terkini

BEKASI, FIN.CO.ID - Viral dua orang remaja terekam sedang menantang maut dengan cara menghadang truk kontainer dan menjadi perbincangan masyarakat sekitar, video tersebut tersebar luas di media sosial membuat heboh warganet.

Aksi nekat dua orang remaja tersebut berlokasi di wilayah Narogong dan direkam oleh pengendara lain yang sedang akan berkendara menuju pasar.

Saat di konfirmasi Iptu Agus Susetyo selaku Kanit Reskrim Polsek Bantargebang, pihaknya sudah berhasil mengamankan dua orang remaja yang melakukan aksi nekat tersebut.

(BACA JUGA:50 Bedeng dan Rumah Semi Permanen di Bantargebang Bekasi Ludes Terbakar)

"Sudah kita amankan semalam pukul 22.00 WIB sebanyak lima orang yang diamankan dari aksi tersebut" ucap Iptu Agus Susetyo saat di konfirmasi Rabu, 16 Maret 2022. 

Iptu Agus menjelaskan secara detail, bahwa kejadian penghadangan truk kontainer tersebut tepatnya berada di Pertigaan Pisang Jalan Raya Siliwangi.

"Remaja yang kita amankan tersebut sekitar usia 12-14 tahun, alasan mereka melakukan itu ingin BM (Menebeng Truk)" ungkapnya.

(BACA JUGA:Sehari, 3 Ular Piton dan Kobra Dievakuasi Petugas Damkar Kota Bekasi dari Pemukiman Warga)

Remaja tersebut berencana ingin pulang kembali ke rumah namun dengan cara menebeng truck, maka dua remaja tersebut mencoba menghalangi truk agar mau berhenti dan memberi tumpangan kepada dua remaja itu.

Saat ini kelima anak sudah diamankan oleh pihak kepolisian, rencananya orang tua dari anak anak tersebut akan dipanggil guna diberikan himbauan.

"Kita panggil orangtua mereka masing masing semuanya nanti rencananya untuk diberikan himbauan," terangnya.

(BACA JUGA:Jual Narkoba Berkedok Warung Nasi Kucing, Seorang Pemuda Di Bekasi Ditangkap Kepolisian)

Nantinya pihak kepolisian juga akan memberikan surat pernyataan kepada kelima remaja tersebut, agar tidak mengulangi hal yang sama di kemudian hari.

Tambahnya Iptu Agus juga mengungkapkan, bahwa kejadian menghadang truk dengan cara tersebut baru pertama kali terjadi dilakukan oleh anak remaja yang terbilang masih kecil.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: instagram @bekasi.terkini