Kepemimpinan Gubernur Anies Dianggap Tiru Rasul, Yusuf Muhammad: Pembohong Disamakan dengan Nabi?

Kepemimpinan Gubernur Anies Dianggap Tiru Rasul, Yusuf Muhammad: Pembohong Disamakan dengan Nabi?

Anies Baswedan kenakan syal Palestina--Instagram Anies Baswedan

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pegiat media sosial Twitter, Yusuf Muhammad bereaksi soal pernyataan gaya kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dianggap tiru Rasul.

Hal itu diungkapkan Yusuf Muhammad di akun Twitter pribadinya, @yusuf_dumdum, pada 8 Februari 2022.

Menurut Yusuf Muhammad tidak sepantasnya pembohong kelas kakap dianggap meniru seorang rasul.

(BACA JUGA:Habib Luthfi Ajak Generasi Muda Jauhi Radikalisme Perusak NKRI, Singgung Toleransi Beragama )

“Pembohong kelas kakap kok disamakan dengan Nabi?” kata Yusuf Muhammad.

Tak hanya itu, Yusuf Muhammad jua menyebut saat ini jualan ayat saja tak cukup, hingga akhirnya nama besar nabi pun itu 'terseret'.

“Ternyata gak cukup cuma jualan ayat dan mayat, sekarang nama besar Nabi pun dicatut buat seorang pembohong yang dzolim pada masyarakat,” sambungnya.

(BACA JUGA:Gus Umar Peringatkan Jenderal Dudung agar Konsen pada Tugasnya: Suka Banget Bawa Agama dan Tuhan!)

Bersama dengan cuitannya tersebut, Yusuf Muhammad juga turut menggungah tangkapan layar headline “Dukung Anies Nyapres, AFPI Jabar: Gaya Kepemimpinannya Tiru Rasul”.

Setelah ditelusuri, sebelumnya Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Aliansi Federasi Persatuan Indonesia (AFPI) Jawa Barat memastikan telah mendukung Anies untuk nyapres di 2024.

Pasalnya, Anies dinilai memiliki kepribadian yang baik dan terbukti sukses membangun Ibu Kota Jakarta.

Tak hanya itu, gaya kepemimpinan Anies juga dianggap telah meniru gaya rasul, yakni menanggapi setiap kritikan yang datang dengan gaya yang khas seperti 'melempar' senyuman dan mebalas dengan sindiran yang elegan.

(BACA JUGA:Penyebab Baliho Habib Rizieq Dicopot

Paksa Masih Janggal, Helmi Felis Curiga: 'KM 50 Kejahatan Terencana?')

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Aulia Nur

Tentang Penulis

Sumber: