Perahu Tenggelam, WN Prancis Terdampar Hingga ke Laut Maluku

Perahu Tenggelam, WN Prancis Terdampar Hingga ke Laut Maluku

AMBON- Seorang warga negara Prancis, Rabu (25/3) malam sekira pukul 20.30 terdampar di Dusun Lai, Negeri Larike, Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah. Pria bernama Alain Michael Claude berusia 62 tahun ini, langsung di evakuasi Babinkamtibmas ke Puskesmas Negeri Alang, yang tak jauh dari Larike.

Dari puskesmas dia dibawa lagi ke posko penanggulangan Covid-19 di Kecamatan Leihitu Barat untuk menjalani test kesehatan.  Hingga kini dia masih menjalani proses medis. Dia memilih akan kembali ke negara asalnya.

Dilansir Ambon Ekspres online (FIN GRUP), Claude mengaku, perahu layarnya tenggelam di depan Dusun Lai. Sudah berapa lama dia berlayar, belum ada penjelasan resmi. Namun saat kapal tenggelam, pria yang sudah menua ini berhasil menyelamatkan diri dengan sekoci yang sudah disiapkan. [caption id="attachment_447077" align="alignnone" width="942"] Alain Michael Claude (FOTO Amex online)[/caption]

Sampai di Pantai Lai, dia langsung membakar sekocinya. Entah apa alasannya, namun warga berhasil menyelamatkannya. Kepala dusun Lai, langsung melaporkan keberadaan Claude kepada kepada Pemerintah Negeri Larike dan Babinsa serta Babinkamtikmas.

Sekira pukul 21.00 Wit Raja Negeri Larike dan Babinsa serta Babinkamtikmas tiba di Dusun Lai untuk mengecek WNA itu.  Pukul 21.30 Wit WNA asal Prancis  dibawa ke rumah Kepala Dusun Lai untuk dimintai keterangan.

Kepada pemerintah negeri Larike, dia mengaku sendiri di dalam kapal itu. Dia berencana melanjutkan perjalanan menuju ke Kota Ambon dan kembali ke Negaranya Prancis.

Setelah pemeriksan kesehatan WNA asal Prancis selesai, akan diserahkan kepada pihak pemerintah dalam hal ini Imigrasi untuk proses pemulangan ke negara asalnya Perancis.(upi/Ameks/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: