Jelang Mudik Lebaran 2024, Polres Metro Bekasi Kota Lakukan Pemetaan Titik Rawan Kemacetan

Jelang Mudik Lebaran 2024, Polres Metro Bekasi Kota Lakukan Pemetaan Titik Rawan Kemacetan

Pemudik menggunakan sepeda motor melintas Kota Bekasi menuju Jakarta-Tahta Aldo-

FIN.CO.ID - Difungsikan sebagai jalur utama mudik lebaran 2024, Satlantas Polres Metro Bekasi Kota mulai memetakan titik rawan kemacetan.

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Yugi Bayu Hendarto mengungkapkan, terdapat 2 jalur wilayahnya yang digunakan akses mudik.

"Jadi jalur yang akan dilalui itu yang pasti lewat tol, kemudian juga di jalur arteri," ungkap Yugi Bayu Hendarto saat dikutip, Jumat 22 Maret 2024.

Menurutnya, kepadatan arus pemudik diperkirakan terjadi di jalur mudik yang melewati pusat perbelanjaan di wilayah Kota Bekasi.

BACA JUGA :

"Untuk kepadatan arus mungkin minggu ketiga Ramadan, terus memasuki minggu keempat juga akan ramai terutama di dekat pusat pembelanjaan," jelasnya.

Selain itu pertemuan antara lalu lintas warga lokal Kota Bekasi dengan pemudik, berpotensi meningkatkan volume kendaraan.

"Di jalur mudik arteri kita kan ada beberapa pusat pembelajaan diantaranya ada Grand Metropolitan, terus ada Grand Mall, terus di Summarecon Mall, terus ada Mega Bekasi dan Revo," kata Yugi Bayu Hendarto.

Kini Satlantas Polres Metro Bekasi Kota tengah melakukan persiapan seperti pemasangan rambu tambahan, menjelang arus mudik lebaran 2024.

BACA JUGA : 

"Anggota Lantas juga sudah mengecek untuk pemetaan rambu-rambu petunjuk arah tambahan untuk memudahkan pemudik," ucapnya.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga Kota Bekasi, guna memastikan tidak ada kerusakan atau lubang di jalur mudik. 

Prediksi titik kepadatan arus mudik diantaranya perbatasan Cakung di Jalan Sultan Agung, Kranji sampai ke Jalan Ir. Juanda Bekasi Timur.

Selain itu, akses Jalan Kalimalang juga diprediksi ramai dilintasi pemudik dari Jakarta, yang hendak menuju Pantura Jawa melintasi Kota Bekasi.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: