Awal Tahun Curah Hujan Tinggi, Pemkab Bekasi Terbitkan Surat Edaran Siaga Cuaca Ekstrem

Awal Tahun Curah Hujan Tinggi, Pemkab Bekasi Terbitkan Surat Edaran Siaga Cuaca Ekstrem

BPBD laksanakan apel siaga bencana alam-Dokumen Istimewa-

BEKASI, FIN.CO.ID - Memasuki bulan Januari hingga Maret 2024, Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan, menerbitkan surat edaran siaga cuaca ekstrem hidrometeorologi.

Dalam surat edaran nomor BC.03.01/SE-04/BPBD, ia menginstruksikan seluruh perangkat daerah untuk antisipasi bencana, dengan mengaktifkan posko siaga.

Selain itu, perangkat daerah juga diminta untuk melakukan koordinasi dengan dinas terkait, serta instansi vertikal dan organisasi yang membidangi bencana alam.

BACA JUGA :

"Surat edaran ditunjukkan untuk para camat, lurah dan kepala desa se-Kabupaten Bekasi agar mengambil langkah antisipatif," ungkap Dani Ramdan dalam keterangan resminya, Sabtu 13 Januari 2024.

Guna mempercepat kabar di lapangan, dirinya meminta masyarakat untuk memberikan informasi cuaca melalui media sosial.

"Mengimbau juga kepada . untuk selalu memperhatikan informasi cuaca, melalui media elektronik maupun media sosial," jelasnya.

Dani Ramdan mengajak masyarakat bersama perangkat daerah, untuk menggelar kerja bakti membersihkan saluran, agar tidak terjadi banjir di tempat masing-masing.

BACA JUGA :

Melalui dinas terkait, dirinya akan melakukan langkah-langkah mitigasi bencana alam, diantaranya melakukan normalisasi aliran sungai.

"Mempersiapkan jalur evakuasi dan mempersiapkan tempat pengungsian yang aman bagi warga yang terdampak bencana," ucapnya.

Surat edaran yang diterbitkan Pemkab Bekasi merupakan bentuk antisipasi dampak cuaca ekstrem awal tahun 2024, serta tindak lanjut surat Kepala Badan , Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: