Jokowi Dipastikan Tidak Hadir di HUT PDIP, Hasto Yakin Tak Pengaruhi Elektabilitas Ganjar-Mahfud

Jokowi Dipastikan Tidak Hadir di HUT PDIP, Hasto Yakin Tak Pengaruhi Elektabilitas Ganjar-Mahfud

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) --tangkapan layar web

Dengan rangakaian ulang tahun ke 51 tersebut diharapkan akan membangun semangat untuk memenangkan Pemilu 2024, yaitu kemenangan PDIP maupun kemenangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar-Mahfud.

"Peringatan HUT PDIP juga akan diwarnai berbagai kegiatan untuk merawat pertiwi, kegiatan membangun rakyat, sekaligus membangun kesadaran bahwa nilai-nilai kerakyatan kemanusiaan dan kebangsaan adalah watak dan jati diri partai, sehingga semangat untuk memenangkan Pemilu 2024," ujarnya.

Sebelumnya, koordiantor staf khusus presiden, Ari Dwipayana mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo mungkin tidak akan menghadiri hari ulang tahun PDI Perjuangan pekan depan, karena hendak melakukan lawatan ke luar negeri.

"Ada rencana memang ke beberapa megara ASEAN, tetapi kepastiannya nanti saya sampaikan lagi," kata Ari ketika ditemui di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, pada Jumat (5/1).

Ari pun mengatakan dirinya belum bisa memastikan apakah Jokowi sudah menerima undangan untuk menghadiri HUT ke-51 PDIP yang jatuh pada 10 Januari 2024.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: