Panas! NasDem akan Polisikan Elit Demokrat, Hasbil Lubis: Kami Hadapi

Panas! NasDem akan Polisikan Elit Demokrat, Hasbil Lubis: Kami Hadapi

Sekretaris Departemen IV DPP Partai Demokrat Hasbil M. Lubis.-Instagram/@hasbil_lbs-

NasDem Polisikan elit Demokrat- Partai Demokrat mengaku siap hadapi Partai NasDem yang berencana mempolisikan sejumlah elit Demokrat. 

Perseteruan kedua partai mantan koalisi pendukung Anies Baswedan ini, mulai memanas ketika Anies Baswedan dan NasDem balik arah memilih Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai calon wakil presidennya. 

Demokrat pun merasa dibohongi dan dikhianati oleh Anies Baswedan dan NasDem. Sejumlah elit Demokrat mengemukakan kemarahannya. 

Politikus Partai Demokrat, Hasbil Lubis mengatakan, Demokrat punya hak untuk tanggapi sikap Anies dan NasDem. 

Begitu juga NasDem yang rencana polisikan elit Demokrat adalah hak mereka. 

BACA JUGA:

"Hak Demokrat menyampaikan ke Publik peristiwa di Koalisi Perubahan dengan sebenar-benarnya berdasarkan fakta yang ada. Hak Nasdem merespon Demokrat ujar Hasbil Lubis melalui akun Twitternya, dikutip pada Senin 4 September 2023.

Hasbil mengatakan, Partai Demokrat banyak memilik kader yang mumpuni yang siap hadapi laporan NasDem. 

"Poin penting yang ingin saya sampaikan adalah demokrat tidak kekurangan orang pintar apalagi terkait hukum dan Penerima Adi Makayasa ada 3 orang di Demokrat" ujar Hasbil. 

"Silahkan anda cek saja personalnya. Jadi demokrat pastinya akan hadapi Nasdem" sambung dia. 

BACA JUGA:

NasDem akan Laporkan Elit Demokrat di Bareskrim! 


Pidato Surya Paloh di acara Apel Siaga NasDem, Minggu 16 Juli 2023--Instagram NasDem

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDemberencana melaporkan beberapa petinggi Partai Demokrat hari ini, Senin 4 September 2023 di Bareskrim Polri. 

Kabar rencana laporan NasDem dibenarkan Wakil Ketua Umum Ahmad Ali. " Iya Benar, " kata Ali. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: