Foto Teroris Bekasi Berseragam PT KAI: Ingin Mati Syahid dan Bertemu 72 Bidadari

Foto Teroris Bekasi Berseragam PT KAI: Ingin Mati Syahid dan Bertemu 72 Bidadari

Foto Teroris Bekasi Berseragam PT KAI Beredar di Medsos-fin/diolah-Twitter

Teroris Bekasi - Foto Dananjaya Erbening alias Danan alias Abu Nibras, teroris Bekasi berseragam PT KAI beredar di media sosial (Medsos). 

Diketahui, Dananjaya Erbening pada Senin, 14 Agustus 2023, pukul 12.17 WIB ditangkap Densus 88 Polri di Bulak Sentul, Harapan Jaya, Bekasi Utara. 

Menteri BUMN Erick Thohir membenarkan Dananjaya Erbening adalah karyawan PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Erick Thohir menegaskan mendukung aparat penegak hukum menindak tegas pegawai PT KAI yang terlibat dalam kasus terorisme itu.

"Saya sudah buat statement keras bahwa teroris itu adalah sesuatu hal yang tidak baik. Karena itu harus kita tegakkan secara hukum," tegas Erick Thohir usai Sidang Tahunan MPR 2023 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2023.

Erick mendukung langkah KAI bekerja sama dengan Densus 88 Polri. Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo juga menyebut Dananjaya Erbening merupakan juru lansir.

BACA JUGA:

Dananjaya Erbening sendiri hingga saat ini masih meyakini ajaran agama yang didapatnya sejak 13 tahun lalu itu. 

Dalam pengakuannya saat diinterogasi, Dananjaya Erbening menyebut dunia Islam hari ini sudah penuh dengan Bid'ah.

Sementara praktik kehidupan Islam di Indonesia sudah bercampur dengan kebiasaan-kebiasaan orang kafir.

Dia mencontohkan Yasinan di malam Jum'at adalah Bid'ah. Karena merupakan warisan kaum jahiliyah.  

Tak hanya itu. Pandangan Dananjaya lainnya adalah pengharaman acara peringatan Maulid Nabi. 

Memainkan atau mendengarkan musik serta berdoa di atas kuburan. Menurut Dananjaya ini adalah perbuatan yang haram. Karena telah menjurus kepada duplikasi budaya orang Yahudi dan kaum Kafir lainnya.

Foto interogasi Dananjaya Erbening saat dinterogasi Densus 88 diunggah oleh Direktur Eksekutif Jaringan Moderat Indonesia Islah Bahrawi melalui akun Twitternya @islah_bahrawi pada Rabu, 16 Agustus 2023. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizal Husen

Tentang Penulis

Sumber: