Mahfud MD: Wilayah Perbatasan Harus Maju dan Punya Daya Saing

Mahfud MD: Wilayah Perbatasan Harus Maju dan Punya Daya Saing

Menko Polhukam Mahfud MD saat memberikan keterangan usai pencanangan Gerbangdutas 2023, di Makodim 1511, Tiakur, Pulau Moa, Maluku Barat Daya, Kamis, 15 Juni 2023-GWHAY-GWHAY

Mahfud MD: Wilayah Perbatasan Harus Maju dan Punya Daya Saing - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, mengatakan 222 kecamatan menjadi Lokasi Prioritas (Lokpri) Target Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Perbatasan.

 

Ditegaskannya kawasan perbatasan merupakan wajah dari pembangunan Indonesia.

 

Karenanya pembangunan kawasan perbatasan akan terus ditingkatkan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan.

 

“Kawasan perbatasan harus maju dan memiliki daya saing. Sehingga kesejahterahan masyarakat di perbatasan akan meningkat,”  katanya saat peresmian Gerakan Pembangunan Terpadu Daerah Perbatasan (Gerbangdutas) 2023 di Kodim 1511, Pulau Moa, Maluku Barat Daya, Kamis, 15 Juni 2023.


BACA JUGA:

Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) itu mengatakan dalam upaya pembangunan kawasan perbatasan pemerintah telah menganggarkan Rp7,7 triliun untuk tahun 2023.

 

Atau lebih tepatnya jumlah anggaran Rp7.717.285.968.789 untuk mendukung pelaksanaan rencana aksi Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan (PBWN-KP).  

 

Dengan alokasi angaran yang cukup besar, Mahfud pun meminta agar BNPP melakukan pengawasan terhadap agar pembangunan di wilayah perbatasan tidak mangkrak.

 

“Jangan sampai pembangunan mangkrak dan tersangkut kasus hukum,” tegasnya.

 

BACA JUGA:

Diungkapkannya anggaran Rp7,7 triliun itu bersumber dari 27 kementerian/lembaga yang merupakan anggota BNPP.

 

meski demikian, Mahfudemyenut bahwa pembangunan wilayah perbatasan bukan hanya tanggung jawab pemerintah pusat.

 

“Pembangunan kawasan perbatasan menjadi tanggung jawab kita bersamna baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah,” katanya.

 

BACA JUGA:

 

Dengan masifnya pembangunan, maka masyarakat di wilayah perbatasan akan merasakan hadirnya negara di tengah tengah mereka.

 

Tak lupa, Mahfud mengapresiasi pembangunan kawasan perbatasan yang telah berjalan dengan baik.

 

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: