Sanksi Tri Adhianto yang 'Bandel' Tidak Hadir di Rapat Konsolidasi PDIP Perjuangan Jawa Barat Tunggu Instruksi

Sanksi Tri Adhianto yang 'Bandel' Tidak Hadir di Rapat Konsolidasi PDIP Perjuangan Jawa Barat Tunggu Instruksi

Ketua Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan, Tri Adhianto-Tuahta Aldo-

PDIP Sanksi Tri Adhianto - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Bekasi Tri Adhianto sudah sering tidak hadir dalam konsolidasi partai.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mengungkapkan, sanksi akan diberikan oleh partai kepada Tri Adhianto.

"Nanti berdasarkan laporan dulu, nanti kita akan menunggu instruksi selanjutnya. apakah sanksinya akan diberikan dan yang memberikan siapa, apakah cukup DPD atau DPP langsung, nanti kami tunggu," kata Ono Surono, Selasa 16 Mei 2023.

Menurutnya, Tri Adhianto juga tidak hadir dalam konsolidasi PDIP Perjuangan Jawa Barat dalam rangka pemenangan Pilpres 2024 yang sifatnya wajib dihadiri tiga pilar artai.

BACA JUGA:BSI Diminta Jujur Soal Serangan Ransomware LockBit 3.0 Termasuk Pencurian Data Nasabah

Ketidakhadiran Tri Adhianto itu telah menyalahi aturan, dikarenakan bobot konsolidasi sama halnya dengan rapat partai yang diatur oleh AD/ART PDI Perjuangan.

Menurut Ono, sangat penting konsolidasi, karena wilayah Jabar adalah wilayah dengan banyaknya penduduk, yang terbesar di Indonesia.

"Jumlah pemilih pun yang terbesar di Indonesia, dan kami DPP dan DPD mempunyai harapan dan komitmen bahwa Jawa Barat bisa menang baik Pilpres dan Pileg," ungkapnya.

Dengan ketidakhadirannya, menjadi pertimbangan bagi PDI Perjuangan untuk mengusung Tri Adhianto maju sebagai calon kepala daerah Kota Bekasi di 2024 mendatang.

BACA JUGA:Kronologi Guru Sekolah Jadi Korban Pemerasan Oknum Jaksa Batubara Didalami Kejati

"Pasti akan ada penilaian, terkait dengan siapa pun yang akan ditugaskan untuk menduduki posisi strategis dalam hal apapun," ucapnya.

Ketidakhadiran Tri Adhianto dalam konsolidasi PDIP Perjuangan Jawa Barat Minggu (14/5/2023), dikarenakan pihaknya menghadiri acara nikah masal.

Dalam acara tersebut, Tri Adhianto yang menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi datang ke lokasi Nikah Masal di Stadion Patriot Candrabhaga.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: