Jadwal bola hari ini Indonesia - Berikut jadwal pertandingan sepak bola hari ini Indonesia BRI Liga 1 2022/2023 pekan 33 ada PSIS vs PSM.
Matchday ke-33 BRI Liga 1 2022/2023 hari ini akan dimainkan pada tengah pekan, yakni Kamis, 6 April 2023, malam WIB.
Sejumlah pertandingan BRI Liga 1 2022/2023 diperkirakan bakal memanjakan mata seluruh penonton sepak bola Indonesia.
Sederet klub kemungkinan bakal tampil maksimal agar bisa mendulang tiga poin dan menjauh dari kejaran para rival di papan klasemen sementara.
BACA JUGA:
- Liga Inggris Manchester United vs Brentford, Setan Merah Menang Tipis 1-0
- Copa del Rey: Barcelona vs Real Madrid 4-0, Benzema Cetak Hattrick!
Kepala pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius menyebutkan bahwa pertandingan melawan PSM akan menjadi laga yang sulit.
"Kami sudah siapkan tim untuk menghadapi juara musim ini. Musim ini PSM begitu kuat," kata Agius saat ditemui di Semarang.
Menurut Gilbert Agius, kemenangan melawan PSS Sleman pada pertandingan sebelumnya akan menambah kepercayaan diri pemain. Namun pertandingan melawan PSM Makassar akan menjadi berbeda.
"Akan ada sedikit pola permainan yang berbeda," ucap Agius dikutip Antara, Rabu, 5 April 2023.
BACA JUGA:
- SEA Games 2023: Timnas Indonesia U-22 Tak Dapat Libur Idulfitri, Manajer Ungkap Alasannya
- Menpora Dito Ucap Kalimat Ini Tahu Timnas Indonesia U-22 Gabung Grup Mudah di SEA Games 2023
Di sisi lain PSM Makassar tetap fokus dalam menghadapi tuan rumah PSIS dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 meski sudah mengunci gelar juara kompetisi.
"Besok [hari ini[ akan menjadi pertandingan yang sulit. PSM sudah lama tidak menang jika bermain tandang ke PSIS, " kata asisten pelatih PSM Makassar Paulo Renato.
Terlebih, lanjut Paulo Renato, PSM tidak akan didampingi Pelatih Bernardo Tavares akibat akumulasi kartu setelah memperoleh kartu kuning pada laga terakhir melawan Madura United.
Logo Liga 1 Indonesia.-ligaindonesiabaru.com-
Menurut Paulo Renato, PSIS merupakan tim yang bagus dengan kedalaman skuad yang bagus. Namun, kata dia, PSM akan fokus kepada PSIS sebagai tim, bukan individunya saja.