Teknologi

Cara Menggunakan Multimeter dan Jenis-jenis Multimeter

fin.co.id - 04/04/2023, 16:52 WIB

Cara Menggunakan Multimeter dan Jenis-jenis Multimeter

Cara Menggunakan Multimeter -  Pada artikel ini akan memberikan penjelasan mengenai pengertian dari multimeter termasuk jenis multimeter dan juga cara menggunakan multimeter.

Pengertian Multimeter

Multimeter merupakan alat ukur listrik yang digunakan untuk mengukur besaran resistansi (hambatan), arus listrik, dan juga tegangan listrik.

Multimeter juga dikenal dengan AVO atau Ampere, Volt, dan Ohm meter. Multimeter dibagi dalam dua jenis, yaitu multimeter analog dan digital.

BACA JUGA: Tips Kelola Uang THR Agar Tidak Boros

Fungsi Multimeter

  1. Mengukur Arus Listrik
  2. Mengukur Tegangan Listrik
  3. Mengukur Hambatan Listrik
  4. Fungsi Hfe
  5. Mengukur Nilai Kapasitansi
  6. Mengukur Frekuensi Sinyal

Jenis Multimeter 

1. Multimeter Digital

Multimeter digital memiliki akurasi yang tinggi dan kegunaan yang lebih banyak jika dibandingkan dengan multimeter analog. Hasil ukuranya juga lebih cermat.

BACA JUGA: Begini Cara Dapatkan Pulsa Gratis Telkomsel

Multimeter ini biasa digunakan pada penelitian atau pekerjaan mengukur yang membutuhkan kecermatan tinggi. Berikut adalah cara menggunakan multimeter digital:

- Putar saklar pemilih pada posisi skala yang dibutuhkan

- Hubungkan probenya ke komponen yang akan diukur setelah disambungkan dengan alat ukur

- Catat angka yang tertera pada multimeter digital

2. Multimeter Analog

Multimeter analog lebih banyak dipakai pada kegiatan sehari-hari seperi servis TV atau komputer. Multimeter analog biasa digunakan untuk pengukuran tegangan yang naik turun.

Kelebihan dari Multimeter analog adalah tampilan yang lebih simpel dan juga lebih mudah untuk dibaca, namun akurasinya rendah dibandingkan multimeter digital.

BACA JUGA: Tips Pinjam Uang Online Agar Tidak Terjebak Tagihan Pinjol

Cara Menggunakan Multimeter Analog

  • Saat memulai pengukuran, jarum menunjukkan angka nol. Putar penala mekanik apabila jarum belum tepat pada angka nol.
  • Putar saklar pemilih ke arah besaran yang akan diukur.
  • Saat menggunakan tahanan, saklar pemilih diarahkan ke skala ohm dan nolkan terlebih dahulu dengan cara menggabungkan probe positif dan negatif.
  • Apabila belum menunjukkan angka nol maka cocokkan dengan memutar ADJ Ohm.
  • Saat pengukuran besaran DC, jangan sampai terbalik antara kutub positif dan negatifnya karena bisa menyebabkan kerusakan pada alatnya.

Itulah penjelasan mengenai pengertian multimeter, fungsi multimeter, jenis multimeter dan juga cara menggunakannya.

 

Admin
Penulis
-->