Cara Batasi Pesan WhatsApp Masuk dari Seseorang Tanpa Blokir - WhatsApp saat ini jadi aplikasi perpesanan instan yang paling banyak diminati di dunia.
WhatsApp memudahkan seseorang untuk melakukan komunikasi baik berupa mengirim pesan, foto, video atau berbicara melalui telepon hingga telepon video.
Namum terkadang, pengguna terpaksa memblokir seseorang yang dianggapnya membuat ketidaknyamanan atau menganggu aktifitas.
Tapi, ketika pengguna menggunakan fitur blokir, maka orang tersebut akan mengetahui bahwa komunikasinya diblokir. Dan ini membuat hubungan tidak baik.
BACA JUGA: Download GB WhatsApp Apk v9.52F Clone Update Terbaru, Langsung Install Gratis!
Nah, jika Anda enggan mengunakan fitur blokir, Anda bisa menggantinya dengan fitur arsip dan fitur notifikasi.
Namum perlu dicatat, bahwa pesan dari orang tersebut tetap masuk ke WA Anda ketika menggunakan dua fitur ini. Tetapi tidak ada notifikasi pesan masuk hingga dipastikan tidak menganggu aktifitas. Pesannya baru diketahui ketika Anda membuka Aplikasi WhatsApp.
Fitur arsip:
Fitur arsip chat memungkinkan Anda untuk menyembunyikan chat individual atau grup dari daftar chat guna mengelola percakapan dengan lebih baik.
Mengarsipkan chat tidak akan menghapus ataupun mencadangkan chat tersebut ke kartu SD.
Chat individual atau grup yang diarsipkan akan tetap tersimpan dalam arsip ketika Anda menerima pesan baru dari chat tersebut.
Anda tidak akan menerima notifikasi untuk chat yang diarsipkan kecuali Anda disebut atau pesan Anda dibalas dalam chat tersebut.
Cara Arsipkan chat individual atau grup
1. Buka Aplilasi WhatsApp.
2. Di tab CHAT, ketuk dan tahan chat yang ingin Anda sembunyikan.