Harga Bahan Pokok Naik, Instruksi Jokowi ke Bulog: Kendalikan

Harga Bahan Pokok Naik, Instruksi Jokowi ke Bulog: Kendalikan

Presiden Jokowi (instagram.com - @Jokowi) --

JAKARTA, FIN.CO.ID - Harga bahan pokok di sejumlah daerah mengalami kenaikan.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun langsung memberi perintah kepada Badan Urusan Logistik (Bulog).

Jokowi mengingatkan Perum Bulog mengendalikan harga beras dan sejumlah bahan pokok.

Hal tersebut dikatakan Jokowi saat membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan FKPD se-Indonesia di Bogor, Jawa Barat, Selasa, 17 Januari 2023.

BACA JUGA:Jelang Nataru, Erick Thohir Minta BUMN Jaga Stok Pangan dan Harga Bahan Pokok Terjangkau

BACA JUGA:Kesempatan Emas, Kemenag Perpanjang Pendaftaran Petugas Haji, Terbuka untuk Umum

Jokowi menyebut harga beras mengalami kenaikan yang cukup tinggi di 79 daerah di Indonesia.

“Saya dua hari lalu memperingatkan Bulog untuk masalah ini karena di lapangan 79 daerah beras mengalami kenaikan yang tidak sedikit,” tegasnya. 

Tidak hanya Bulog, Jokowi juga menginstruksikan kepada kementerian dan lembaga non-kementerian terkait, kepala daerah dan Bank Indonesia (BI) untuk terus memantau harga barang dan jasa di lapangan.

Dia ingin jajaran pemerintah dan BI memiliki sistem pendeteksian dini terkait potensi kenaikan harga barang dan jasa, termasuk upaya mitigasi.

BACA JUGA:Meski Melampaui Target, Bulog Akan Terus Serap Beras Petani

BACA JUGA:6 Langkah Cek Resi Shopee Express Standar

“Sehingga selalu terdeteksi sedini mungkin sebelum kejadian besarnya itu datang, biar bisa kita kejar dan antisipasi,” ujar dia.

Jokowi juga minta seluruh pihak berhati-hati dengan setiap kenaikan harga barang dan jasa, karena saat ini dunia dihadapkan pada ancaman kenaikan inflasi. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: