Kapolresta Tangerang: Pengamanan Nataru di Kabupaten Tangerang Kondusif!

Kapolresta Tangerang: Pengamanan Nataru di Kabupaten Tangerang Kondusif!

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Raden Rhomdon Natakusuma Saat Memimpin Apel Pengamanan Malam Tahun Baru--

TANGERANG, FIN.CO.ID - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Raden Rhomdon Natakusuma menyebut perayaan Natal 2022 Dan Tahun Baru 2023 (Nataru) di wilayah Kabupaten Tangerang, kondusif.

Menurutnya, hingga kini belum ditemukan adanya gangguan keamanan yang mengkhawatirkan di daerah itu.

BACA JUGA:Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Laporkan Pria Berinisial HM ke Polda Metro Jaya

BACA JUGA:Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang: PPKM Dicabut Tapi Pandemi Belum Berakhir, Tetap Pakai Masker!

"Alhamdulillah wilayah Kabupaten Tangerang kondusif tidak terjadi hal-hal yang mengkhawatirkan," kata Rhomdon kepada FIN usai apel pengamanan tahun baru 2023 di Lapangan Maulana Yudha Negara, Sabtu sore, 31 Desember 2022.

"Ini tentunya kita dibantu unsur TNI maupun pemerintah daerah untuk pengamanan kegiatan natal maupun tahun baru," imbuhnya.

Dia mengungkapkan, meski tadi malam (Jumat, 30 Desember 2022) ada aksi geng motor di wilayah hukum Polresta Tangerang, namun peristiwa itu sudah bisa tertangani.

Dia menyebut, satu pelaku aksi geng motor itu juga sudah diamankan dan tengah diperiksa. Siapa saja yang terlibat bakal diproses secara tegas.

BACA JUGA:Hore! Akhir Tahun 2022, 60 Anggota Polresta Tangerang Naik Pangkat

"Walau pun tadi malam ada kejadian geng motor yang melukai beberapa orang. Satu orang kita amankan dan sedang kita introgasi. Diproses secara tegas," ujarnya.

Dia menambahkan, khusus di malam tahun baru ada dua titik yang menjadi fokus pengamanan yakni di wilayah Citra Raya dan Balaraja.

Untuk memastikan perayaan malam pergantian tahun berlangsung kondusif, dia menginstruksikan jajaranya untuk selalu bersiaga di pos-pos pengamanan.

"Kita antisipasi malam tahun baru ini jangan sampai ada konflik sosial, tawuran, maupun kecelakaan lalu lintas," ucapnya.  

BACA JUGA:Terungkap! WNA Sri Lanka Belajar Membunuh Wanita di Tangerang Dari Internet, Empat Hari Sebelum Eksekusi

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: