Profil Zakaria Aboukhlal: Striker Maroko Sering Jadi Imam Salat yang Punya Suara Syahdu Baca Al-Qur'an

Profil Zakaria Aboukhlal: Striker Maroko Sering Jadi Imam Salat yang Punya Suara Syahdu Baca Al-Qur'an

Penggawa tim nasional Maroko Zakaria Aboukhlal.-Twitter/@EnMaroc-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut profil striker tim nasional Maroko Zakaria Aboukhlal sering jadi imam salat yang punya suara syahdu kala baca Al-Qur'an.

Zakaria Aboukhlal menjadi buah bibir di jagat media sosial atas aksi luar biasa untuk tim nasional Maroko di Piala Dunia 2022.

Pasalnya Zakaria Aboukhlal sukses mencetak gol pertamanya di pentas Piala Dunia ketika Maroko menang 2-0 dari Belgia.

Zakaria Aboukhlal mencetak gol pada menit ke-90+2 usai menerima umpan matang dari rekannya Hakim Ziyech.

BACA JUGA:Klasemen Piala Dunia 2022: Kroasia Ambil Alih Pucuk, Jerman Gagal ke 16 Besar?

Atas keberhasilan Zakaria Aboukhlal itu membuat Maroko mencatatkan sebuah rekor yang begitu mengesankan di Piala Dunia.

Pasalnya Maroko telah mencetak dua gol pada babak kedua dalam pertandingan untuk kedua kalinya di Piala Dunia usai terakhir kali melakukannya melawan Skotlandia pada 1998 silam.

Meski begitu tak ada salahnya untuk mengetahui profil Zakaria Aboukhlal yang kerap jadi imam salat serta memiliki suara syahdu kala baca Al-Qur'an.

Zakaria Aboukhlal diketahui lahir di Rotterdam, Belanda pada 18 Februari 2000 silam, tepatnya 22 tahun lalu.

BACA JUGA:Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Malam Ini: Brasil vs Swiss Sampai Portugal vs Uruguay

Zakaria Aboukhlal memiliki postur tubuh hingga 179 cm dan berposisi sebagai striker dalam bermain sepak bola.

Zakaria Aboukhlal memang lahir di Belanda tetapi kedua orang tuanya merupakan perantau dari tanah kelahiran masing-masing.

Diketahui bahwa ayah Zakaria Aboukhlal diketahui berasal dari Libya. Sedangkan ibu Zakaria Aboukhlal lahir di Maroko.


Penggawa tim nasional Maroko Zakaria Aboukhlal.-Instagram/@zakariaaboukhlal-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: