PT Jaklingko Klaim Double Tap In-Tap Out Pengguna Transjakarta Berkurang, Indikasi Korupsi Sudah di Tangan KPK

PT Jaklingko Klaim Double Tap In-Tap Out Pengguna Transjakarta Berkurang, Indikasi Korupsi Sudah di Tangan KPK

Ilustrasi TransJakarta.-PT Transportasi Jakarta-transjakarta.co.id

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pembuatan sistem baru tiket atau tap in-tap out Transjakarta diduga terdapat praktik korupsi.

Warga bernama Musa Emyus melaporkan dugaan korupsi dalam pembuatan sistem tiket TransJakarta ke KPK.

Karena itu, KPK tengah menelisik dugaan korupsi itu.

BACA JUGA:Terungkap! Ini Percapakan Ronaldo dan Bruno Fernandes Saat Salaman Canggung di Timnas Portugal

Musa mengatakan, ada indikasi korupsi dalam sistem tiket yang baru.

"Pada awal Oktober ada pemotongan dua kali, di tap in-nya dipotong di tap out-nya dipotong. Nah, itu yang kita pertanyakan, sudah kita buatkan laporannya," kata Musa Emyus di gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin, 14 November 2022.

Dalam laporannya, Musa juga menyertakan dokumen pendukung.

"Indikasi korupsi dalam pembuatan sistem pengelolaan keuangan tiket PT Transportasi Jakarta (TransJakarta)," demikian tertulis dalam tanda terima yang ditunjukkan Musa.

BACA JUGA:Ternyata Ini Rahasia Awet Muda Istri Presiden Korea Selatan Kim Kun-hee, Nampak Muda di Usia 50 Tahun

Musa mengusulkan Transjakarta menggunakan sistem satu kali tap seperti sebelumnya. 

Dia mengatakan hal itu memudahkan warga.

"Jadi nggak perlu lagi tap in-tap out. Jadi teman-teman misalkan ada yang nggak bawa kartu bisa dibayarin sama temannya. Karena tujuannya dia adalah agar sebanyak-banyaknya masyarakat itu menggunakan bus Transjakarta. Ternyata diubah tuh sistem dan dibuat tap in-tap out. Itu yang kita pertanyakan," ucap dia.

Sementara itu, pemberlakuan tarif integrasi pada kartu uang elektronik perbankan, aturan one man one card serta kewajiban tap in dan tap out bagi seluruh pelanggan Transjakarta, MRT dan LRT Jakarta sudah berlangsung selama satu bulan lebih.

BACA JUGA:Lihat Presiden Prancis Emmanuel Macron Jalan Kaki, Warga Histeris: Hallo Mister How Are You..

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: