Android 13 Go Edition, Buat Kalian yang Memori Penyimpanannya Terbatas

Android 13 Go Edition, Buat Kalian yang Memori Penyimpanannya Terbatas

Android 13 Go Edition, Image Credit: Google--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Google luncurkan Android 13 Go Edition, namun pembaruan firmware ini bukan untuk semua ponsel. 

Ya, Android 13 Go Edition adalah OS terbaru untuk ponsel dengan memori penyimpanan terbatas.

Kabar itu disampaikan Director of Product Android Charmaine D'Silva melalui unggahan di blog resmi Google, via ANTARA.

BACA JUGA:Wow, Android 14 Bakal Hadirkan Komunikasi Satelit, seperti iOS dengan iPhone 14

Lewat kabar itu, Charmaine D'Silva mengatakan bahwa ada ratusan juta pengguna Android aktif bulanan, yang bisa memanfaatkan Android 13 Go Edition.

"Sehingga untuk meningkatkan pertumbuhan pengguna, kami secara fokus mengembangkan tiga kualitas yaitu reliabilitas, penggunaan, dan kustomisasi," ujar Charmaine dalam keterangannya itu.

Dari situ diketahui bahwa pembaruan awal yang dihadirkan Google pada Android 13 Go Edition ini, adalah pengguna dapat secara mudah menerima pembaruan OS mereka.

Dengan begitu, pengguna ponsel Android bisa dengan mudah mendapatkan update firmware terkini, namun tanpa harus berkompromi dengan memori penyimpanannya yang terbatas.

Selain itu, fitur Android 13 Go Edition ini memudahkan pengguna untuk menjelajahi konten-konten menarik dengan fitur "Discover".

Fitur Discover ini bisa diakses hanya dengan menggeser layar ke arah kanan dari home screen, sehingga pengguna Android 13 Go Edition  bisa dengan mudah mendapatkan konten-konten yang telah dikurasi oleh sistem pintar OS ini.

Dari segi kustomisasi, Google juga menyiapkan pengalaman kustomisasi untuk pengguna Android 13 Go Edition layaknya pada ponsel-ponsel dengan Android biasa.

Pengguna bisa memanfaatkan fitur "Material You" dan menyesuaikan atau mengkustomisasi tema warna untuk ponsel sesuai dengan wallpaper yang terpasang.

"Di samping membuat tampilan layar utama menjadi cantik, kustomisasi ini juga memberikan pewarnaan dinamis yang membuat pengguna bisa merasakan keunikan yang lebih ketika menggunakan ponselnya," kata Charmaine.

Fitur Dynamic Island di Android

Apple belum lama ini memperkenalkan fitur Dynamic Island yang eksklusif punya iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Dengan dengan demikian, iPhone 14 dan iPhone 14 Plus tidak dibekali dengan fitur baru iPhone ini.

Namun kini di Android, fitur sejenis Dynamic Island iPhone ini pun muncul. Dinamakan dynamicSpot, aplikasi yang bisa Anda download langsung di PlayStore ini, menerawarkan sesuatu yang mirip-mirip aslinya.

(BACA JUGA:iOS 16 Sudah Tersedia, Ini Daftar iPhone yang Support)

Untuk Anda yang belum tau apa itu Dynamic Island, fitur ini adalah sebuah fitur pengganti notch iPhone, namun fungsinya untuk mengatur lalu lintas notifikasi yang masuk ke iPhone 14 Pro dan iPhone Pro Max.

Nah, dengan dynamicSpot terinstal di perangkat Android Anda, fitur mirip Dynamic Island milik iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max ini, bisa Anda miliki tanpa berbayar.

Meski begitu, ada fitur special yang hanya bisa diakses pengguna, jika Anda ingin membuka seluruh potensi yang ditawarkan dynamicSpot.

Selain untuk menampilkan notifikasi, dynamicSpot juga bisa digunakan untuk mengontrol music player di ponsel kesayangan Anda.

Sebelum menggunakannya, Anda harus melakukan penyesuaian tentang letak, ukuran dan notofikasi aplikasi apa saja yang ingin Anda tampilkan di dynamicSpot.
 
Tertarik mencicipinya, Anda bisa meng-install dynamicSpot dengan nge-tap linknya berikut ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: