Keren! Apartemen di Jakarta Ini Punya Bank Sampah, Dalam Sehari Kelola 2 Sebanyak Ton

Keren! Apartemen di Jakarta Ini Punya Bank Sampah, Dalam Sehari Kelola 2 Sebanyak Ton

Bank Sampah Apartemen Pakubuwono Terrace, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. (ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Jumlah bank sampah di wilayah Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, bertambah dengan kehadiran bank sampah yang baru diresmikan di Apartemen Pakubuwono Terrace, RW 05.

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan Kecamatan Kebayoran Lama Daniel mengapresiasi warga penghuni apartemen yang mendirikan bank sampah di lingkungannya sejak Mei 2022 lalu.

Pendirian bank sampah ini diharapkan bisa ditiru penghuni apartemen dan hunian lainnya. 

(BACA JUGA:DLHPP Lampung Timur Berdayakan Bank Sampah)

Mengingat, kehadiran bank sampah baik bagi lingkungan dan membantu pemerintah mengurangi volume sampah.

"Kami mengapresiasi keberadaan bank sampah yang didirikan warga penghuni apartemen tersebut," ujar dia, Kamis (15/9/2022).

Management Building Apartemen Pakubuwomo Terrace, Sulistyowati menuturkan, bank sampah di apartemen ini mengusung tema bermitra mengelola sampah menjadi uang.

Pendirian bank sampah bertujuan mengajak penghuni apartemen agar lebih bijak mengelola sampah dan menjaga kebersihan lingkungan.

(BACA JUGA:Bank Sampah Bintang Mangrove Sukses Tarik Influencer Instagram dari Jakarta)

"Hingga saat ini, nasabah bank sampah kita sudah 169 orang. Saat ini kita telah mengolah sampah organik maupun anorganik sebanyak dua ton," ucapnya.

Lurah Cipulir Abdul Rahman Effendi menyambut baik diresmikannya bank sampah di Apartemen Pakubuwono Terrace.

"Dengan diresmikannya bank sampah ini, di wilayah Cipulir menjadi ada 8 bank sampah," pungkas dia.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: