Gus Nadir Kecam Eko Kuntadhi Usai Hina Ning Imaz: Belajarlah Santun dalam Perbedaan

Gus Nadir Kecam Eko Kuntadhi Usai Hina Ning Imaz: Belajarlah Santun dalam Perbedaan

Nadirsyah Husen atau Gus Nadir--Tangkapan layar video

JAKARTA, FIN.CO.ID -  Eko Kuntadhi baru-baru ini menjadi ramai diperbincangan masyarakat di media sosial.

Eko Kuntadhi selaku pegiat media sosial menjadi viral karena diduga menghina Istri dari salah satu Kader Nahdatul Ulama (NU) gus rifqil Moeslim, yang bernama Ustadzah Imaz Fatimatuz Zahra atau Ning Imaz.

Hal tersebut berawal Eko Kuntadhi mengunggah potongan Video ceramah Ning Imaz . 

Video yang diproduksi oleh NU online dengan judul thumbnail Lelaki di Surga Dapat Bidadari, wanita dapat apa?, Dalam video tersebut Ning Imaz memberikan penjelasan tentang tafsir Surat ALi Imran ayat 14. 

(BACA JUGA:Dihina Eko Kuntadhi, Ustazah Ning Imaz Ungkap Pernyataan Mengejutkan)

Video Ning Imaz pun kemudian diunggah Eko Kuntadhi. Dalam postinganya ada caption berupa lontaran kalimat kasar.

“T***l tingkat kadal. Hidup kok cuma mimpi s*******n,” demikian tulisan Eko Kuntadhi dalam video tersebut.

Mengenai pernyataan EKo Kuntadhi turut mendapat kecaman salah satunya  Rais Syuriyah Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Australia-New Zealand Nadirsyah Hosen alias Gus Nadir. 

Gus Nadir menyatakan jika Eko boleh saja berbeda pendapat dengan Ning Imaz namun tidak perlu mengukapkan kata kasar.


Aktivis media Sosial Eko Kuntadhi-Cokro TV-Youtube

(BACA JUGA:Viral! Eko Kuntadhi Hina Pengasuh Ponpes Lirboyo Ustazah Ning Imaz)

Hal tersebut disampaikan langsung Gus Nadir melalui akun Twitter pribadinya yang bernama @na-dirs pada Selasa, 13 September 2022.

"Yang anda posting itu video Ning Imaz dari Ponpes Lirboyo, istri dari Gus Rifqil Moeslim. Beda pendapat hal biasa. Tapi gak usah melabeli dengan kata t***l. Posting saja video aslinya. Bukan yang sudah ditambahi kata-kata t***;." ucap Gus Nadir dikutip fin pada Rabu, 14 September 2022.

Selanjutnya, Gus Nadir pun memberikan pesan bijak kepada Eko Kuntadhi terhadap peristiwa ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: