Kunjungi Anak Korban Kekerasan di Blitar, Mensos Siapkan Pekerjaan untuk Sang Ibu

Kunjungi Anak Korban Kekerasan di Blitar, Mensos Siapkan Pekerjaan untuk Sang Ibu

Mensos dan rombongan mengunjungi anak yang menjadi korban kekerasan di Blitar, Minggu, 4 September 2022 siang.--

BLITAR, FIN.CO.ID -- Libur di akhir pekan bukan menjadi hari yang senggang bagi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini. Minggu siang, 4 September 2022, Mensos dan rombongan bergerak menuju Blitar mengunjungi anak yang menjadi korban kekerasan.

Ini adalah kunjungan kedua setelah pagi harinya ia menemui anak korban kekerasan seksual di Sidoarjo.

(BACA JUGA:Kemensos Beri Dukungan Pemuda Papua Bangkit Melawan Keterbatasan)

(BACA JUGA:Di Kawasan Rawan Bencana, Kemensos Dirikan Lumbung Sosial)

Tiba di Wlingi Kabupaten Blitar, Mensos  menemui si anak yang menjalani perawatan di lantai 3 RSUD Ngudi Waluyo Wlingi.

Di sini dia melihat dan memastikan secara langsung kondisi balita yang diduga mengalami penganiayaan. Setelah menyapa keluarga, Mensos juga menyapa RA.Tampak Mensos memotivasi RA.

Mensos juga mengajak RA bercanda dan memberikan semangat. Tampak Mensos membuka mainan dan mengajak bermain bersama.

RA mengalami kekerasan setelah dititipkan kepada orangtua angkat sekaligus tetangganya. Ibunya berencana pergi menjadi TKI. Kasus kekerasan tersebut telah mendapatkan penanganan kepolisian.

(BACA JUGA:Alami Pengapuran Sendi, Wardiyo Terima Bantuan Kursi Roda dari Kemensos)

"Saya mendengar dan membaca mengenai kondisi balita ini. Apa masalahnya, kok aneh anak dititipkan ke tetangganya," ujar Risma usai menjenguk balita RA kepada awak media, Minggu, 4 September 2022.

Mensos Risma menyebut kondisi fisik balita RA sudah mulai membaik alias pulih. Namun, untuk kondisi psikisnya masih perlu penanganan lebih lanjut. Untuk itu, Mensos mengarahkan stafnya untuk memantau kondisinya.

Saat ini, ibu si balita sudah kembali dari penampungan TKI. Pihak Perusahaan Jasa Pengiriman TKI (PJTKI) telah mengizinkan si ibu kembali merawat RA.

"Ibunya sudah kembali, sudah diijinkan untuk merawat anaknya. Karena kondisi anaknya kayaknya trauma berat. Anaknya juga tidak bisa pisah dari ibunya. Jadi staf saya tinggal di sini untuk menangani kondisi ini," kata Risma.

(BACA JUGA:Kemensos Meriahkan HUT RI ke 77 Diiringi Marching Band Disabilitas)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: