JAKARTA, FIN.CO.ID - Farel Prayoga membuat suasana Upacara HUT RI ke-77 di Istana Merdeka heboh.
Dengan lagunya berjudul 'Ojo Dibandingke', Farel Prayoga membuat tamu undangan dari kalangan Menteri dan artis tergerak untuk berjoget bersamanya di Istana Merdeka, Rabu, 17 Agustus 2022.
Para menteri dan artis berjoget di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Bahkan di atas mimbar kehormatan, tampak Ibu Iriana Jokowi juga ikut bergoyang.
(BACA JUGA: Bikin Para Menteri, Kapolri, Panglima Hingga Jokowi Goyang di Istana, Farel Prayoga Jadi Trending di Twitter)
(BACA JUGA:Jokowi Ngobrol Bareng Farel Prayoga, Ini yang Disampaikan Presiden)
Namun, sebelum menghebohkan para tamu undangan, Farel Prayoga mendapat pesan khusus dari Presiden Jokowi.
Penyanyi cilik berusia 12 tahun asal Banyuwangi Jawa Timur itu diminta untuk tetap belajar.
Pesan disampaikan Jokowi saat Farel melakukan gladi resik HUT ke-77 RI di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 16 Agustus 2022.
(BACA JUGA: Farel Prayoga Nyanyikan Lagu )
(BACA JUGA:Viral Farel Prayoga Bawakan Lagu )
Jokowi bertemu dengan Farel dan mendengarkan penyanyi cilik itu menyanyikan sebait lagu 'Ojo Dibandingke'.
Jokowi mengingatkan Farel yang saat ini duduk di kelas VI Sekolah Dasar (SD) untuk terus belajar dan sekolah setinggi-tingginya. Farel pun mengamini pesan Presiden.
"Anu loh ya, nyanyi boleh, tapi jangan lupa belajar," ungkap Jokowi seperti dikutip dari laman akun Instagram pribadinya @jokowi, Rabu, 17 Agustus 2022.
(BACA JUGA: Jokowi dan Iriana Pakai Baju Adat di HUT ke-77 RI, Kaesang Pangarep Beri Reaksi Mengejutkan)
"Jangan lupa terus sekolah terus sampai setinggi-tingginya. Udah pesen Pak Jokowi itu saja," pesan Jokowi.