Barcelona Ngotot Jual Martin Braithwaite di Bursa Transfer Pemain

Barcelona Ngotot Jual Martin Braithwaite di Bursa Transfer Pemain

Penyerang Barcelona, Martin Braithwaite--(Instagram@braithwaiteofficial)

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Barcelona kabarnya sangat ingin menjual penyerang Martin Braithwaite pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Melansir Football Espana pada Jumat, 12 Agustus 2022, Barcelona telah melakukan segala upaya untuk segera menjual Martin Braithwaite.

(BACA JUGA:Adrien Rabiot Berpotensi Merapat ke MU, Ini Besaran Gajinya jika Gabung Setan Merah)

(BACA JUGA:PSG Sudah Tidak Tertarik dengan Penyerang Manchester United Marcus Rashford)

Sebelumnya, pada sebuah pertemuan, Barcelona sedang mempertimbangkan untuk mengambil langkah tegas.

Barcelona berniat akan mengakhiri kontrak Martin Braithwaite secara sepihak, yang tentu saja akan membuat situasi semakin tegang.

Braithwaite menolak untuk pindah kecuali dia mendapat bayaran dua tahun terakhir dari kontraknya di Barcelona.

Pemain berusia 31 tahun itu tidak akan menerima transfer atau kesepakatan pinjaman.

(BACA JUGA:Link Live Streaming BRI Liga 1 2022/2023: Persik Kediri vs Borneo FC)

Diketahui, Martin Braithwaite telah bergabung dengan Barcelona dari Leganes pada awal 2020 lalu.

Ketika itu skuad Blaugrana mengalami krisis cedera di posisi penyerang.

Selama membela Barcelona, pemain bernama lengkap Martin Christensen Braithwaite itu tercatat telah tampil sebanyak 57 pertandingan.

Dalam 57 pertandingan, ia telah menyumbangkan 10 gol serta 5 assist dari total 2.355 menit bermain.

(BACA JUGA:Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2022/2023 Pekan ke-4: Dari Persik vs Borneo FC Sampai RANS Nusantara vs PSM)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: