Progres Program BIAN di Kabupaten Tangerang Membanggakan

Progres Program BIAN di Kabupaten Tangerang Membanggakan

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar Saat Melaunching Program BIAN di wilayah Kosambi Beberapa Waktu Lalu-Istimewa-

TANGERANG, FIN.CO.ID -- Pencapaian imunisasi dalam program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) di wilayah Kabupaten Tangerang, Banten, sudah mencapai 24,8 persen. 

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinkes Kabupaten Tangerang dr. Sumihar Sihaloho menuturkan, pertanggal 11 Agustus 2022, sudah ada 70.288 balita yang diimunisasi. Dengan jenis vaksin imunisasi yakni vaksin campak rubella (MR).

(BACA JUGA:Berawal Dari Adu Mulut, Karyawan Rumah Makan di Tangerang Tikam Rekam Kerja Pakai Gunting)

(BACA JUGA:Adu Jotos, Santri Daar El-Qolam Tangerang Tewas di Tangan Teman Satu Asrama)

"Sampai saat ini sudah mencapai 24,8 persen atau 70.288 balita yang diimunisasi vaksin MR. Target, sebanyak 283.291 anak untuk imunisasi MR," kata dr. Sumihar, Jumat 12 Agustus 2022.

Dia menjelaskan, untuk jenis vaksin imunisasi yang diberikan dalam program BIAN tersebut yakni Imunisasi Tambahan Campak Rubela (MR) dengan sasaran usia balita 9-59 bulan.

Serta imunisasi Kejar (Polio, DPT, HB, Hib) dengan sasaran Sasaran balita usia 12-59 bulan.

"Untuk pelaksanaan BIAN sendiri digelar dari 01 Agustus sampai dengan 14 September 2022," terangnya

(BACA JUGA:Penyidik Diduga Pengaruhi Bharada E Cabut Kuasa ke Pengacara, IPW: Ini Tidak Main-main, Saya Persoalkan!)

(BACA JUGA:Deolipa Yumara Dipecat Dari Kuasa Hukum Bharada E, Buntut Dari Perselisihan Dengan Kabareskrim?)

Dia juga mengungkapkan, hingga kini program BIAN di wilayah Kabupaten Tangerang berjalan dengan lancar. 

Dirinya juga belum menerima laporan adanya kejadian ikutan pasca imunisasi atau KIPI terhadap balita setelah diimunisasi.

"Saya belum ada dapat laporan (KIPI) tapi nanti saya tanyakan ke Tim saya dulu yah," ujarnya

Dikatakan dr. Sumihar, BIAN melindungi anak dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Seperti Campak, Rubella, Polio, Batuk Rekan, Difteri, Hepatitis B, Pneumonia dan Meningitis. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: