Tangerang

Pengumuman! Bagi Warga Tangerang yang Punya Balita Segera Lakukan Imunisasi Lengkap, Cek Jadwalnya di Sini

fin.co.id - 01/08/2022, 15:57 WIB

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat memberikan Imunisasi kepada balita dalam launching BIAN Tahun 2022

TANGERANG, FIN.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Tangerang melaunching program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) tingkat daerah di Kecamatan Kosambi, pada Senin 1 Agustus 2022.

Launching program BIAN dilakukan bertujuan agar masyarakat di daerah itu yang memiliki anak atau balita bisa mendapatkan imunisasi lengkap.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, imunisasi ini adalah hak bagi setiap anak untuk kesehatan tubuhnya supaya terjaga dari paparan penyakit.

(BACA JUGA: Ingat! Fatwa MUI Bolehkan Imunisasi)

(BACA JUGA: Ribuan Kosmetik Ilegal Senilai Ratusan Juta Rupiah Disita BPOM Tangerang, Ada Merek Citra Hingga Maybelline)

"Alhamdulillah hari ini bertepatan dengan tanggal 1 Agustus 2022 kita melaunching program BIAN tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2022," kata Zaki.

Diutarakannya, Pemerintah Kabupaten Tangerang mendukung penuh program bulan imunisasi tersebut. 

Agar, semua masyarakat yang memiliki anak balita bisa mendapatkan informasi lebih dini. 

(BACA JUGA: Menkes Akui Imunisasi MR Belum Maksimal)

(BACA JUGA: Hari Anak Nasional 2022, Pemkot Tangerang Gelar Festival Tangerang Child Fest)

Selain itu, dia juga berharap, target imunisasi yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Banten bisa diselesaikan segera mungkin melalui pelaksanaan imunisasi secara serentak di seluruh kecamatan.

"Saya mengingatkan seluruh masyarakat yang memiliki anak-anak balita untuk melakukan imunisasi dasar lengkap di Posyandu ataupun Puskesmas setempat," tukasnya.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang dr Desiriana Dinardianti menjelaskan, BIAN adalah suatu program upaya untuk menambah imunisasi bagi anak-anak.

Progam ini juga bertujuan untuk melengkapi vaksin imunisasi anak yang sempat tertunda karena pandemi Covid-19.

"Imunisasi ini diperuntukkan bagi anak usia 9 bulan sampai dengan 59 bulan. Diharapkan dari imunisasi ini anak-anak usia dini atau balita bisa mendapatkan imunisasinya secara lengkap," jelasnya

Admin
Penulis
-->