Digerebek Polisi, Bandar Narkoba di Bekasi Nembak Dua Kali, Bukan Melawan Tapi...

Digerebek Polisi, Bandar Narkoba di Bekasi Nembak Dua Kali, Bukan Melawan Tapi...

Ilustrasi pistol--pixabay

BEKASI, FIN.CO.ID - Pelaku pengedar narkotika di Kota Bekasi berhasil digerebek oleh Satuan Resnarkoba Polres Metro Bekasi Kota, dua orang berinisial ZK (41) dan AA (29) telah diamankan beserta barang bukti.

Dalam penggerebakan tersebut, salah satu pelaku AA diamankan di kamar kosnya yang berlokasi di wilayah Jakasampurna, Bekasi Barat, Kota Bekasi lengkap barang bukti sabu dan juga senjata api.

(BACA JUGA:Polisi Temukan 26 Pot Ganja Dalam Rumah di Karawang, Totalnya Mencapai 141,189 gram )

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki menjelaskan, penangkapan di kamar kos milik AA sempat terjadi perlawanan karena pelaku memiliki senjata api.

"Pelaku sempat melakukan tembakan sebanyak 2 kali, tapi semuanya tidak mengenai petugas," ucap Kombes Pol Hengki dalam konfrensi pers, Jumat 15 Juli 2022.

Senjata api yang ditembak saat penggerebakan menurutnya ditujukan untuk menakuti petugas.

Tembakan tersebut pun diarahkan ke tembok dan dipastikan tidak ada petugas yang terluka.

(BACA JUGA:Mabes Polri Tegaskan Bakal Usut Seluruh Temuan Peristiwa Baku Tembak di Rumah Dinas Kadiv Propam)

Kombes Pol Hengki menjelaskan, senjata api yang dimiliki AA di kamar kos saat penangkapan merupakan senjata api tiruan yang mirip dengan jenis SNW.

"Yang bersangkutan membeli senjata api seharga Rp6 juta, tapi penjualnya masih dalam pengejaran kami," ungkapnya.

Tidak hanya memiliki senjata api dan mengedarkan narkotika, pelaku berinisial AA juga sebelumnya adalah mantan residivis pencurian motor.

"Pelaku AA ini baru bebas pada bulan april 2022, kurang lebih 2 bulan baru bebas dari kurungan kemarin vonisnya 2.5 tahun dan baru bebas sudah melakukan kembali," jelasnya.

(BACA JUGA:Soal Kasus Baku Tembak Polisi, Irjen Napoleon: Itu Perkara Mudah, Tak Bisa Ditutupi Pasti Akan Terbuka )

Dari pengakuan pelaku AA, pada saat melakukan aksi pencurian motor dirinya juga selalu membawa senjata api untuk menakuti korbannya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: