Jokowi Naik Kereta Cepat Menuju Ukraina, Prof Henri Subiakto:Presiden Sudah Lampaui Ekspektasi

Jokowi Naik Kereta Cepat Menuju Ukraina, Prof Henri Subiakto:Presiden Sudah Lampaui Ekspektasi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana naik kereta cepat menuju Ukraina-@kangdede78-Twitter

JAKARTA, FIN.CO.ID- Profesor Henri Subiakto angkat bicara soal pemerintah Ukraina menyiapkan kereta cepat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Diketahui, kedatangan Jokowi bersama rombongan ke negara Ukraina untuk mengupayakan misi perdamaian.

Henri Subiakto mengatakan jika Jokowi sangat berani untuk melihat keadaanya secara langsung. Menurutnya hal tersebut sudah melampaui ekspetasi.

(BACA JUGA:Kasus Naik Penyidikan, Roy Suryo: Besok Saya Sampaikan Detailnya, Agar Masyarakat Tak Diprovokasi Buzzer Rp )

(BACA JUGA:Demo Tolak Holywings Batam Berakhir Ricuh Hingga Ancaman Kekerasan)

Pernyataan Henri Subiakto kepada Jokowi diketahui melalui akun Twitter pribadinya bernama @henrysubiakto.

"Positifnya Presiden Jokowi itu tidak kebanyakan bicara dan teori, tapi berani dan melihat keadaan secara jeli, kalo ini sukses apa yang dilakukan Indonesia dan Presidennya sudah melampaui ekspetasi. Di luar logika para pembenci," tulis Henri Subiakto pada Selasa 29 Juni 2022.

Cuitan Prof Henri  terhadap Jokowi mendapat 18 komentar, 40 retweet, dan 213 suka. Selain itu Jokowi mendai trending topic dengan tagar Presiden Jokowi dengan 16,3 ribu tweet sejak berita ini diterbitkan.

Sebelumnya. Kereta luar biasa yang disediakan khusus Zelenskyy menjemput Jokowi dan Iriana beserta rombongan di Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia.

Jokowi menuju Kiev, Ukraina menempuh jalan darat. setelah singgah di Polandia usai lawatannya ke Jerman.

(BACA JUGA:Ternyata Jokowi Naik Kereta Luar Biasa yang Disiapkan Khusus Presiden Ukraina)

Jokowi berangkat menuju Ukraina dari Stasiun Przemysl Glowny, Selasa, 28 Juni 2022 pukul 21.15 waktu setempat.

Kereta khusus yang disediakan untuk Jokowi, sama seperti kereta yang digunakan oleh beberapa pemimpin negara yang berkunjung ke Ukraina sebelummya. 

Presiden dan rombongan diperkirakan tiba di Kyiev, ibu kota Ukraina keesokan harinya atau Rabu, 29 Juni 2022.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: