Penampakan Terkini Kebakaran Hebat di Plaza Glodok, Asap Masih Mengepul dari Lantai Atas

fin.co.id - 16/01/2025, 11:25 WIB

Penampakan Terkini Kebakaran Hebat di Plaza Glodok, Asap Masih Mengepul dari Lantai Atas

Penampakan Terkini Kebakaran Plaza Glodok, Asap Pekat Masih Mengepul dari Lantai Atas Gedung. (cahyono/disway)

fin.co.idKebakaran besar melanda Plaza Glodok, Tamansari, Jakarta Barat, pada Rabu malam, 15 Januari 2025. Asap pekat masih mengepul dari lantai atas gedung pada Kamis pagi, 16 Januari 2025, meskipun tim pemadam kebakaran (damkar) sudah bekerja keras untuk mengendalikan api.

Pukul 10.00 WIB, pantauan Disway.id di lokasi menunjukkan bahwa petugas Gulkarmat DKI Jakarta masih melakukan pemadaman dari luar gedung. Dengan menggunakan kendaraan pemadam kebakaran (damkar) tangga hidrolik, petugas terus menyemprotkan air ke lantai atas yang terdampak.

Kaca pecah dan puing-puing tembok berjatuhan dari lantai atas gedung, memperburuk kondisi di sekitar Plaza Glodok. Masyarakat dilarang mendekat karena ancaman bahaya dari reruntuhan tersebut.

Sebagian usaha di ruko sekitar Plaza Glodok tetap beroperasi meskipun kondisi di lokasi terganggu. Syarifuddin, Kasiop Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, menyatakan bahwa proses pemadaman sudah memasuki tahap pendinginan. Tim dibagi menjadi dua kelompok: satu bertugas di luar gedung, sementara lainnya melakukan penyisiran api dari dalam.

"Proses pendinginan berlangsung intensif, kami pastikan tidak ada lagi titik api," ujar Syarifuddin. Ia menambahkan, 45 unit kendaraan pemadam kebakaran dan 230 personel dikerahkan untuk mengatasi kebakaran ini.

Kebakaran diduga berasal dari diskotek di lantai 7 Plaza Glodok. Api cepat merambat ke lantai 8 dan 9. Tim pemadam kebakaran bekerja maksimal untuk memastikan api tidak kembali menyala. (Cahyono/DSW)

Sigit Nugroho
Penulis