Viral . 01/12/2024, 11:22 WIB

Pengakuan Agus Pria Tanpa Tangan Jadi Tersangka Pemerkosaan: Saya Kaget Dia Buka Baju dan Celana Saya

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

fin.co.id -  Seorang pria disabilitas yang juga mahasiswa di salah satu Sekolah Tinggi di Mataram Nusa Tenggara Barat (NTB) jadi sorotan. 

Pasalnya, pria bernama Agus Buntung atau Iwas itu ditetapkan jadi tersangka kasus pemerkosaan terhadap seorang wanita. 

Padahal, Agus tidak punya kedua tangan. Mau makan dan mandi sehari-hari saja masih dibantu oleh orang tuanya. 

Agus jadi tersangka pada Kamis 28 November lalu, setelah dilaporkan oleh wanita yang klaim diri sebagai korban itu. 

Agus Buntung lalu buka suara usai jadi tersangka. Seperti video yang diunggah di instagram akun milik Anggota DPR RI Ahmad Sahroni dari akun @lagi.viral

Dalam video itu, Agus membantah tuduhan pemerkosa terhadap wanita itu. Agus mempertanyakan tuduhan itu sebab tidak masuk logika. 

Agus bilang, bagaimana dia menjadi tersangka kekerasan seksual sementara dirinya tidak punya kedua tangan. 

"Sebagaimana Bapak lihat, saya masih dimandikan dan dirawat oleh orang tua saya. Semua aktivitas seperti buang air besar dan kecil pun dibantu orang tua. Kok bisa saya dituduh memperkosa atau berhubungan secara paksa, bagaimana saya bukanya gitu," kata Agus dalam video tersebut. 

Agus juga menegaskan bahwa, tidak benar dia melakukan pemaksaan hingga memerkosa rekan wanita itu. 

Agus Buntung menceritakan kronologinya. Dia mengatakan, kejadian itu pada Oktober 2024 lalu

Agus mulanya bertemu dengan seorang wanita itu. Agus lalu meminta wanita itu mengantarkan ke Kampus setelah makan siang. 

"Setelah saya membeli makan dan minuman, saya duduk sebentar, saya ingin kembali ke kampus. Kendala saya capek jalan tidak kuat, saya berpikir untuk minta bantuan kepada orang di sekitar sana," imbuh Agus.

Lalu, Agus dibonceng oleh wanita itu ke Kampus dengan mengendarai sepeda motor. 

Tak disangka, dalam perjalanan, wanita itu justru membawa Agus ke penginapan atau homestay. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com