Gerebek Kampung di Neglasari Tangerang, Andra Soni Didoakan Jadi Gubernur Banten

fin.co.id - 24/10/2024, 15:48 WIB

Gerebek Kampung di Neglasari Tangerang, Andra Soni Didoakan Jadi Gubernur Banten

Cagub Banten nomor urut 2 Andra Soni saat menyampaikan sejumlah programnya di Kampung Teh Yan, Jalan Sewan Lebak Wangi, Kota Tangerang, Kamis 24 Oktober 2024. Foto: Istimewa

Dia berjanji jika nantinya terpilih dan mendapatkam mandat dari masyarakat Banten untuk menjadi Gubernur Provinsi Banten pertama yang akan dilakukan yakni mengratiskan sekolah SMA/K di Provinsi Banten. 

"Saya mau gratiskan sekolah, makan bergizi gratis disiapkan pak Prabowo utuk pelajar dan ibu hamil. Supaya kita bisa berubah lebih maju lagi," jelasnya.

Selain itu, Andra Soni juga akan meningkatkan pelayanan kesehatan dan memperhatikan jaminan kesehatan untuk seluruh warga Banten. Dan yang tidak kalah penting, lanjut Andra, semua program ini akan dapat terealisasi jika tidak korupsi.

"Sekolah juga masalah, mau masuk negeri biar bisa masuk dimintain uang, ketika mau kerja dimintain bayar nyogok, maka korupsi harus dihilangkan. Pemimpinnya dulu tidak korupsi kebawahnya juga tidak korupsi," tegasnya.

Oleh kareba itu, Andra mengajak selurub warga untuk bisa memberikan dukungan kepada pasangan calon Andra Soni-Dimyati Natakusumah dalam Pilkada Banten pada 27 November 2024.

"Nanti sesuaikan hati nurani ibu bapak mau pilih siapa bebas, yang penting ketika masuk TPS coblos nomor 2 ya. Kalau saya menang saya mau urusi rakyat. Tidak korupsi," tegasnya. 

Diketahui, program 'Gerebek Kampung' guna menyerap aspirasi langsung dari masyarakat di wilayah Banten terus digalakkan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten dalam Pilkada Banten, pasangan nomor urut 2 Andra Soni-Dimyati Natakusumah.

Kemarin, Andra Soni menemui warga Desa Suradita Kecamatan, Cisauk Kabupaten Tangerang dan mendatangai acara pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar oleh Sahabat Bang Dasco di Desa Cicayur Kecamatan Pagedangan. 

Senin 21 Oktober 2024, Cagub Banten Andra Soni menemui dan mendengar langsung aspirasi warga kampung Sewor, Kelurahan Banjar Sari, Cipocok Jaya, Serang dan Kampung Lebakwangi, Lebakwangi Kecamatan Walantaka.

(Adm)

Mihardi
Penulis