Piala AFF U-19: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia U-19

fin.co.id - 27/07/2024, 15:00 WIB

Piala AFF U-19: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia U-19

Piala AFF U-19: Prediksi Susunan pemain Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia U-19

fin.co.id- Prediksi susunan pemain timnas Indonesia U-19 vs Malaysia U-19 yang akan tanding di semifinal Piala AFF U-19.

Pertandingan Indonesia vs Malaysia akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Tomo pada Sabtu (27/7/2024) pukul 19.30 WIB.

Berkat penampilan tersebut Jens Raven menjadi top skor timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 dengan koleksi tiga gol.

Jelang lawan Malaysia U-19, Indra Sjafri mengatakan persiapan sudah matang dan minta dukungan bagi pesepak bola Indonesia.

“Mengenai persiapan, cukup baik. Kita sudah melakukan persiapan untuk semifinal ini dari mulai dua hari yang lalu, setelah selesai babak grup,” kata Indra Sjafri dilansir dari laman PSSI pada Sabtu (27/7/2024).

“Semua pemain dalam keadaan fit dan saya berharap untuk masyarakat hadir ke stadion untuk menyaksikan pertandingan. Saya pikir besok pertandingan yang sangat menarik,” sambungnya.

Indra memastikan bahwa kondisi semua pemain berada dalam kondisi yang siap untuk main.

“Semua pemain fit, jadi memang banyak orang menyimpulkan Welber ada masalah waktu pertandingan yang ketiga lawan Timor Leste, karena dia keluar dengan kursi roda,” tegasnya

“Jadi itu memang sudah protap kita kalau memang ada cedera harus pakai kursi roda atau tongkat,” sambung Indra.

“Di sini saya sampaikan kepada masyarakat, terima kasih kepada tim dokter, tim physio kita, dan kita juga di-support oleh pemerintah dengan alat-alat yang sangat baik,” tandasnya.

“Satu hari setelah cederanya Welber kita tangani dengan baik dan hari kedua Welber sudah latihan dan siap untuk main besok,” pungkasnya.

Sementara, pelatih Malaysia U-19, Juan Torres Garrido sampaikan kalau timnya memiliki persiapan yang pendek usai kemarin menyelesaikan laga melawan Thailand dengan hasil seri 1-1.

"Persiapan tim kami sulit, karena kami hanya punya satu hari istirahat. Pemain kami masih dalam tahap pemulihan hingga mereka siap. Kita lihat hingga malam ini," tuturnya.

"Sejauh ini kita punya tiga laga di grup. Kita gunakan tiga laga ini untuk mempersiapkan tim ke laga lawan Indonesia," katanya.

"Sebelum turnamen dimulai, kami hanya bersiap 1 minggu. Saya pikir kita sekarang bersiap lebih baik daripada saat kami pertama tiba di sini, saya pikir bagus. Kita harap bisa lihat pertandingan bagus besok."

Ari Nur Cahyo
Penulis