News . 12/07/2024, 06:47 WIB
fin.co.id- Dokter sekaligus Youtuber, Richard Lee kembali digosipkan bakal pindah agama ke Islam alias menjadi mualaf.
Memang, kabar Richard Lee ingin mualaf ini lama terdengar di media sosial. Yang terbaru, perbincangan Richard Lee dan dan Istrinya terkait pindah agama, jadi sorotan.
Melalui podcast di YouTubenya, Istri Richard Lee, Rendi Effendi menanyakan suaminya terkait gosip pindah agama itu. Richard Lee kemudian mengatakan bahwa keinginan pindah agama itu telah dibicarakan oleh keduanya. Kata dia, dirinya ingin belajar sebelum putuskan mualaf
"Jauh sebelum aku ngomong di media aku kan sudah ngomong beberapa kali dengan kamu sudah menjadi bahan pembicaraan kita lah berdua. Bahwa aku konsisten dari dulu pengen belajar, pengen tahu,” ujarnya.
Richard Lee melanjutkan, masalah pindah agama itu bukan konsumsi publik.
“Nah permasalahan iya atau tidak itu menurutku bukan konsumsi publik untuk sekarang ini dan aku tidak mencari uang dari sana,” ucapnya.
Pria 38 tahun ini juga tak mau jika tujuan pindah agama hanya demi mencari uang dan popularitas.
"Tapi bukan itu tujuanku, bukan itu tujuanku. Entah nanti ke depan itu akan ku lakukan demi hal-hal, ya mungkin pengen menginspirasi orang atau apa ya kita enggak ada yang tahu tentang itu ya. Tapi sampai detik ini aku tidak mencari uang atau aku tidak mencari rezeki dari hal tersebut, aku mencari keyakinan,” kata Richard Lee.
Istri Richard Lee, Reni Effendi setuju dengan suaminya, bahwa menjadi mualaf bukan untuk tujuan mencari uang. Reni mengatakan, jika itu tujuannya maka dia tak setuju suaminya pindah agama.
"Kalau kamu masuk agama tertentu karena kamu dipenuhi oleh keserakahan atau karena ada sesuatu yang ingin kamu capai, aku kurang setuju kalau karena hal itu. Kalau tujuan kamu baik, mengejar akhiratnya, aku setuju," kata Reni.
Reni Effendi mengatakan, dia tidak campur urusan suaminya jika mau pindah agama. Bagi dia, agama adalah rana privasi.
"Kalau menurut aku agama adalah hal personal, ya. Aku pernah bilang, kalau meninggal itu kita sendiri-sendiri, ya," kata Reni Effendi.
"Nah, agama ini salah satu yang mengatur cara kita hidup, antara dunia dan akhirat, kan. Agama, kan, kayak gitu, kan? Jadi selama itu adalah hal yang nggak ngajak-ngajak orang kalau mau meninggal, ya, sudah, personal saja," sambungnya.
Reni memperbolehkan Richard Lee pindah agama asalkan keputusan itu diambil atas dasar tujuan yang baik.
"Agama kamu, agama kamu. Asalkan yang harga mati itu kamu berbuat baik, kamu tidak merugikan orang lain, terus pikiran kamu tidak dipenuhi kebencian, kemarahan, keserakahan, itu sih yang paling penting buat aku. Agama terserah masing-masing," beber istri Richard Lee ini. (*)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com