Catatan Dahlan Iskan

Robert Pebble

fin.co.id - 10/06/2024, 06:01 WIB

Lapangan golf Pebble Beach di Carmel, daerah di antara Los Angeles dan San Fransisco.--

Ima Lawaru

Kevin Herjono, orang Semarang, Katolik, usia 31, kerjanya di Walt Disney. Saya muslimah, saya 37, saya Wakatobi, tapi mendengar ada orang Indonesia yg bisa kerja di Walt Disney itu, anak muda pula, kok rasanya...saya ikut bangga sekali.

djokoLodang

-o-- ... Ia sudah pinter. Sudah berpengalaman di perusahaan sekelas Walt Disney. Bahasa Inggrisnya sudah seperti orang Amerika. Pun bahasa Jawa Semarangannya: kental banget. ... * Anda tentu sudah tahu ketan. Kalau canthel? Ketan terbuat dari beras ketan. Canthel dari ketela. Dua-duanya lengket di tangan. Lengket bahasa jawanya "pliket". * Lebih lengket mana kah, ketan atau canthel? Luwih pliket sing endi? Pliket ketan apa pliket canthel? Itu tulisannya. Pengucapannya bisa menjadi: "Pli ket-ketan, apa pli kecanthel? ..." --jL-

Baca Juga

Mirza Mirwan

Benar, memang, hadiah Nobel yang dimenangi Caltech sebanyak 47 hadiah. Tetapi sebenarnya pemenangnya hanya 46 orang. Karena Linus Carl Pauling memenangi Nobel dua kali: Nobel Kimia pada 1954 dan Nobel Perdamaian pada 1962. Hebatnya, dalam dua kategori Nobel itu sang profesor -- lahir 1901, meninggal 1994 -- memenanginya sendirian. Tidak berbagi dengan orang lain. Caltech yang didirikan oleh walikota Pasadena ke-3, Amos Gager Throop, pada tahun 1891 itu adalah universitas riset swasta -- tapi juga menerima bantuan dari pemerintah federal. Seleksi penerimaan mahasiswanya sangat ketat. Eh, harus antre pula, kayak antrean haji di Indonesia saja. Yang lolos seleksi musim gugur 2023 kemarin, misalnya, baru mulai kuliah tahun akademik 2027 nanti. Pun uang kuliah plus biaya hidup dan asuransi kesehatan kelewat ngudubillah mahalnya. Untuk undergraduate (S-1) saja $79,947/tahun. Jumlah itu kurang lebih setara dengan biaya kuliah di Kedokteran Unair sampai selesai minus PPD (co-ass) lewat jalur mandiri yang konon sumbangan pengembangan institusinya ada yang seharga mobil kelas 1500cc. Tetapi, waini, alumni S-1 Caltech kalau bekerja di AS bisa mencapai BEP biaya yang telah dikeluarkan selama kuliah hanya dalam waktu 6 bulan. Lulusan kedokteran Unair perlu berapa tahun?

Lagarenze 1301

Santai sejenak. Seorang pria sedang berjalan di sepanjang pantai California dan menemukan sebuah lampu tua. Dia memungutnya dan menggosoknya hingga keluarlah jin. Jin itu berkata, “Baiklah, Anda melepaskan saya dari lampu, bla, bla, bla. Anda boleh mengajukan satu permintaan!" Pria itu berpikir sejenak lalu berkata, “Saya selalu ingin pergi ke Hawaii, namun saya takut terbang dan saya juga selalu mabuk laut. Bisakah Anda membangun jembatan dari California ke Hawaii sehingga saya bisa berkendara ke sana untuk berkunjung?” Jin itu tertawa dan berkata, “Itu tidak mungkin! Jaraknya 4.000 kilometer. Pikirkan logistiknya! Bagaimana tiang jembatan bisa mencapai dasar Pasifik? Pikirkan berapa banyak betonnya, berapa banyak baja! Tidak, pikirkan permintaan lain!” Pria itu mencoba memikirkan permintaan lain yang benar-benar bagus. Akhirnya ia berkata, “Saya sudah menikah dan bercerai sebanyak empat kali. Istri saya selalu mengatakan bahwa saya tidak peduli dan tidak peka." Ia kemudian melanjutkan, "Jadi, saya berharap bisa memahami wanita, tahu bagaimana perasaan mereka di dalam hati dan apa yang mereka pikirkan ketika mereka memberi saya perlakuan diam, tahu mengapa mereka menangis, tahu apa yang sebenarnya mereka inginkan ketika berkata, ‘tidak', dan mengapa mereka selalu merasa paling benar….” Jin berpikir cukup lama, lalu berkata, “Mari kita bicarakan jembatan ke Hawaii. Kamu ingin jembatan dengan dua atau empat jalur?”

Baca Juga

Mirza Mirwan

Unjuk rasa Pro-Palestina dengan berkemah di kampus-kampus ternama AS sudah berakhir. Tetapi Sabtu 8/6 kemarin pengunjuk rasa malah pindah ke sekitar Gedung Putih di Washington DC. Ribuan pengunjukrasa kebanyakan mengenakan kafiyeh (ala Yasser Arafat) dan baju merah. Banyak yang mengibar-ngibarkan bendera Palestina. Patung-patung di Lafayette Square menjadi objek vandalisme dengan tulisan yang bernada kecaman kepada Israel dan Biden. Sementar yang membawa tenda lantas berkemah di taman Ellipse, taman kepresidenan, di selatan Gedung Putih. Di antara pengunjukrasa itu ada Capres Partai Hijau (Green Party), Jill Stein. Juga Capres dari Partai Sosialis, Claudia De La Cruz. "Presiden Biden bisa menghentikan perang (Israel-Hamas) ini," kata De La Cruz. "Tapi ia tidak menghentikannya, karena itu bertentangan dengan intensi pribadinya," lanjutnya. Selain itu juga hadir beberapa kakek-nenek Yahudi penyintas holokos (holocaust survivor) Nazi Jerman zaman PD II dulu. Jangan-jangan para pengunjukrasa itu juga "kok gethiiiing aku!" terhadap Biden, seperti saya tulis kemarin. Kepada Zelenskyy Presiden Biden minta maaf atas keterlambatan paket bantuan senilai $60,85 miliar. Tetapi untuk 5,2% dari populasi Gaza yang tewas dan terluka akibat perang, tak pernah ada permintaan maaf dari Biden. Padahal tangan Biden berlumur darah mereka.

Adi Nugraha

ingat caltech dan pasadena tentu tidak lupa oracle of pasadena yg bijak. Psychology of human misjudgmentnya merupakan pelajaran paling bernilai

Ari Nur Cahyo
Penulis
-->